Liputan6.com, New Delhi - Toyota tahun ini akan melakukan penyegaran pada Innova di seluruh dunia. Di India, MPV dengan kapasitas tujuh kursi penumpang ini akan diluncurkan tahun depan.
Meskipun belum diluncurkan, kabar mengenai harga Innova terbaru di Negeri Hindustan telah merebak. Melansir Indianautosblog, Senin (15/6/2015) harga jual Innova terbaru mulai dari 1,5 juta Rupee atau sekitar Rp 312,15 juta dan untuk varian tertinggi diprediksi akan dilepas seharga 2,2 juta Rupee atau sekitar Rp 457,8 jutaan.
Jika dibandingkan dengan harga Innova saat ini, terutama di pasar Indonesia, harga Innova terbaru naik cukup signifikan. Adapun harga jual Toyota Innova di Tanah Air saat ini mulai dari Rp 233,65 juta untuk tipe terendah dan Rp 328,05 juta untuk tipe teratas.
Untuk spesifikasi teknisnya, Innova terbaru akan dibekali transmisi manual enam percepatan serta transmisi otomatis. Adapun dapur pacu disinyalir juga mengalami peningkatan dengan menggunakan mesin diesel GD yang hadir dalam opsi 2,4 dan 2,8 liter.
MPV ini dibangun menggunakan sasis ladder frame yang juga digunakan pada Hilux Revo dan Fortuner terbaru. Untuk varian teratas, Toyota akan memberikan airbag di 7 titik, ABS dengan EBD dan brake assist.
(ysp/sts/gst)
Harga Toyota Innova Baru Meroket?
Harga jual Toyota Innova terbaru mulai dari 1,5 juta Rupee atau sekitar Rp 312,15 juta
Diperbarui 15 Jun 2015, 16:17 WIBDiterbitkan 15 Jun 2015, 16:17 WIB
Harga jual Toyota Innova terbaru mulai dari 1,5 juta Rupee atau sekitar Rp 312,15 juta... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hari Ini Sabtu 26 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak Doa agar Terhindar dari Musibah dan Keburukan
Fakta Unik dan Sejarah Scrunchie, Ikat Rambut Favorit Sepanjang Masa
Myanmar Tangkap TikToker Peramal Gempa Usai Picu Kepanikan
Dedi Mulyadi Akan Didik Anak Nakal di Depok Gunakan Pola Pendekatan Militer
Mix and Match Outfit untuk Liburan: Capsule Wardrobe yang Minimalis
Daun Pepaya, Solusi Alami Pengendali Hama Tanaman
Daftar 10 Orang Terkaya di Asia versi Forbes, Mukesh Ambani Nomor Satu
Manchester United Ramaikan Perburuan Pemain Muda Manchester City
Pendaki Asal Temanggung yang Hilang di Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Tulus, Sal Priadi, Kunto Aji, hingga Idgitaf dan Dere Satukan Kreativitas dalam Tur Kolaborasi 2025 Bertajuk Sama Sama
Jaga Kesehatan Mental Ibu Selepas Melahirkan dengan Perawatan Diri
KPK Sita 26 Kendaraan Terkait Korupsi Iklan BJB, Termasuk Motor Royal Enfield Ridwan Kamil