Liputan6.com, Jakarta - Grand New Avanza dan Veloz yang baru saja dirilis minimal harus diberi bahan bakar RON 90 atau Pertalite. Demikian ujar Iwam Abdurrahman, Technical Service Division PT Toyota Astra Motor (TAM).
"Minimal gunakan bahan bakar RON 90," ujarnya sebelum rombongam wartawan melakukan test drive Avanza dan Veloz ke Cirebon, yang ditulis Jumat (14/8/2015).
Menariknya, untuk mengganti bahan bakar ke RON yang lebih tinggi, Avanza dan Veloz ini tidak perlu diganti sudut pengapian dan timingnya lagi secara manual seperti versi terdahulu. Kedua mobil ini sudah dilengkapi dengan knock sensor.
Dengan teknologi terbaru ini, Avanza dan Veloz bisa mendeteksi pergantian bensin dengan lebih mudah, karena secara otomatis menyesuaikan sudut pengapian dan timing.
"Mobil lama kalau ganti bahan bakar sudut pengapian harus diganti, sekarang yang melakukan tugas itu adalah knock sensor," katanya. Iwan juga menambahkan, teknologi tersebut di Avanza anyar sudah wide band. Artinya, dari ubahan kecil atau besar tetap bisa terdeteksi.
"Dari ngelitik kecil sampai gede bisa terdeteksi," tuntas dia.
(rio/gst)
Grand New Avanza dan Veloz `Haram` Tenggak Premium
Grand New Avanza dan Veloz yang baru saja dirilis minimal harus diberi bahan bakar RON 90 atau Pertalite.
Diperbarui 14 Agu 2015, 14:13 WIBDiterbitkan 14 Agu 2015, 14:13 WIB
Mesin Grand New Avanza dan Veloz diklaim lebih efisien, performa torsi lebih baik, eco friendly, dan lebih inovatif.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
China Rilis Peringatan bagi Wisatawan dan Pelajarnya yang Ingin ke AS
Hasil Badminton Asia Championships 2025: Kurang Peka, Alwi Farhan Tidak Bisa Ikuti Langkah Jonatan Christie
9 Artis Pengisi Suara Karakter Hewan di Film Animasi, Chicco Jerikho Jadi Kambing
Potret OOTD All Black Ayu Ting Ting Liburan di Jepang, Bak ABG Belasan Tahun
Prabowo-Megawati Bertemu, PAN Sebut Bentuk Dukungan PDIP ke Pemerintahan
Kisah Pilu di Balik Kasus Dokter Residen FK Unpad, Rektor Pastikan Dampingi Korban
Titiek Puspa Meninggal Dunia, Bisnis Ini Pernah Digeluti Sang Legenda Demi Menyambung Hidup
Titiek Puspa Meninggal Dunia, Ini Riwayat Kesehatan Sang Penyanyi Legendaris Semasa Hidup
VIDEO: Innalillahi, Titiek Puspa Meninggal Dunia
Hasil BRI Liga 1: PSM Makassar Lumat Semen Padang 2-0
Jenazah Titiek Puspa Rencana Disemayamkan di Pancoran, Jakarta Selatan
Bareskrim Terima Laporan Kasus Bank DKI Usai Pramono Anung Copot Direktur IT