Liputan6.com, Jakarta - Blind spot atau titik buta dalam konteks berkendara adalah bagian dari sekeliling mobil yang tidak kelihatan karena beberapa alasan, misalnya jangkauan spion yang terbatas atau terhalang oleh muatan yang dibawa.
Letak titik buta tergantung pada jenis kendaraan. Pada mobil penumpang misalnya, titik buta ada di sebelah kiri dan kanan pengemudi. Sementara pada truk gandeng biasanya pengemudi tidak bisa melihat benda yang lebih rendah.
Untuk mengantisipasinya, biasanya digunakan spion blind spot yang bentuknya kecil dan ditempelkan pada spion utama di kanan dan kiri mobil. Cermin yang lebih cembung membuat spion ini bisa mengantisipasi titik buta.
Tetapi, tidak bisa begitu saja memasang spion tambahan ini. Jika salah posisi pemasangan, alih-alih menghilangkan, titik buta justru akan semakin luas. Lantas, bagaimana posisi yang benar memasang spion blind spot?
Menurut laman Toyota Astra, spion blind spot harus diposisikan sedemikian rupa agar tidak mengurangi pandangan kaca spion utama.
Posisi yang tepat dalam memasang spion ini adalah di sisi dalam bagian atas spion utama. "Bidang pandang kaca spion utama tidak akan terganggu," tulis laman Toyota Astra.
Sementara posisi yang salah dalam memasang spion blind spot adalah pada sisi luar bagian bawah kaca utama. Posisi tersebut justru dapat membuat banyak objek tidak terlihat melalui kaca spion utama.
Pemasangan kata tambahan ini berlaku pada kendaraan yang belum dilengkapi kaca spion jenis multivex, yaitu spion yang bersisi melengkung pada bagian luar.
Selain itu, cara antisipasi titik buta lainnya adalah dengan mengatur ulang kaca spion dengan melebarkan jangkauan serta menoleh sedikit saat akan menyalip atau belok, tidak hanya melihat ke arah spion.
(rio/sts)
Antisipasi `Blind Spot` pada Mobil
Bagaimana cara untuk mengantisipasi titik buta saat mengemudikan mobil? Berikut tipsnya.
Diperbarui 04 Sep 2015, 06:17 WIBDiterbitkan 04 Sep 2015, 06:17 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nasib Valverde Masih Menggantung Jelang Real Madrid vs Atletico di Liga Champions
Memahami Arti Handsome dan Penggunaannya dalam Bahasa Inggris
Cara Transfer Duit THR via GoPay, OVO, hingga DANA: Panduan Lengkap!
Warga Korban Banjir Bekasi Terjebak di Lantai 2 Rumah Butuh Bantuan Makanan
Akhir Pelarian Sumarno, Pencuri 2 Kilogram Emas Milik Pejabat Pemkab Tulang Bawang Lampung
Nadine Chandrawinata soal Duka dan Kenangan Mendaki Carstensz: Gunung Tak Pernah Berniat Jahat
Panduan Lengkap Waktu Sholat Balikpapan Maret 2025 dan Tips Ibadah Tepat Waktu
Apple iPad Air M3 2025 Resmi Dirilis, Berapa Harganya?
Agar Skincare Bekerja Maksimal, Begini Urutan Pemakaiannya yang Tepat
Download Alarm Sahur Mimi Peri MP3, Bangun Sahur Makin Seru
Jangan Pernah Takut Pada Manusia, karena Allah sedang Menanti Tobat Kita
Apa Itu Skin Cycling? Simak Cara Penerapan dan Manfaatnya untuk Kulit