Liputan6.com, Sao Paulo - Toyota berencana untuk meluncurkan Toyota Vios dan Yaris generasi terbaru di Brasil tahun depan. Kedua model dari pabrikan asal Jepang ini, kabarnya sudah menggunakan platform baru Toyota New Global Architecture (TNGA).
Advertisement
Baca Juga
Disitat Indianautosblog, Senin (7/8/2017), dua model dengan platform TNGA ini bakal mulai diproduksi secara resmi bulan ini. Platform TNGA saat ini, memang sudah digunakan oleh Toyota Prius, C-HR, dan Camry.
Sementara itu, setelah dua model tersebut, Toyota Corolla juga akan menggunakan platform ini. Untuk produksi ketiga model TNGA, yaitu Toyota Vios, Yaris, dan Corolla akan dilakukan di pabrik Indaiatuba, Sao Paulo. Dan saat ini, pabrik tersebut hanya memproduksi Toyota Corolla.
Selain itu, kedua model ini dikembangkan dengan tim teknik Toyota Brazil, India, dan Thailand. Dengan platform TNGA, Toyota Vios dan Yaris bakal hadir dengan dimensi seperti Toyota Corolla yang lebih kecil.
Untuk mesinnya, generasi terbaru Toyota Vios dan Yaris kabarnya masih menggunakan mesin yang sama, namun dengan sedikit penyempurnaan. Di Thailand, Toyota Vios dipersenjatai dengan mesin Dual VVT-i 2NR-FBE berkapasitas 1,5 liter.
Dengan mesin tersebut, model ini mampu menghembuskan daya hingga 108 Tk pada 6.000 rpm, dan torsi maksimum sebesar 140 Nm pada 4.200 rpm.
Sementara itu, untuk Toyota Yaris dapat mesin bensin empat silinder 3NR-FE berkapasitas 1,2 liter, serta mesin Dual VVT-i 2NR-FBE berkapasitas 1,5 liter.
Advertisement
Simak Juga Video Menarik Berikut Ini: