Fitur-Fitur Canggih Truk Saat Ini dan Masa Depan

Sejumlah perusahaan truk tak mau kalah dari kendaraan passanger untuk menghadirkan fitur-fitur canggih.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 18 Sep 2017, 05:21 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2017, 05:21 WIB
Mercedes Benz E-truck
Mercedes Benz E-truck desain Francisco Calado

Liputan6.com, Jakarta - Industri otomotif selalu menarik untuk diikuti. Tak hanya kendaraan penumpang, tapi juga kendaraan komersial yang notabene sebagai angkutan barang, seperti truk.

Kini para produsen truk tak lagi hanya fokus seputar kekuatan dan torsi, tetapi telah berkembang baik pada teknologi dan fitur-fitur terbaru yang tak kalah canggih dengan kendaraan penumpang.

Bahkan beberapa waktu lalu desain-desain truk masa depan sempat meramaikan jagat maya dan menjadi perbincangan karena tampilanya yang ciamik.

Seperti yang diperlihatkan desainer bernama Francisco Calado yang mendesain truk untuk Mercedes-Benz E-Truck. Dia tak membuat truk menjadi kaku seperti pada umumnya, melainkan terlihat layaknya kapsul, bahkan mirip sosok Troopers dalam film Stars Wars.

Dia juga mengklaim, desain truk dengan motor listrik ini akan menjadi paling efisien dan tercepat di bumi. 

Tak hanya Mercedes-Benz, Audi juga memiliki desain truk masa depan yang dirancang oleh Modeler 3D dari Ukraina, Vladimir Panchenko dan Asrtem Smirnov.

Truk masa depan yang mereka desain bertenaga listrik dan diklaim mampu digerakkan oleh pengemudi maupun sepenuhnya secara otonomos.

Tidak berhenti sampai disitu, ada juga perusahaan otomotif asal Swedia yaitu Einride, yang membuat truk masa depan disebut T-Pod.

Truk bertenaga listrik ini tidak memiliki ruang kontrol kemudi manual baik itu jok, lingkar kemudi atau kaca jendela. Hal ini karena truk tersebut dapat dikendalikan dari jarak jauh hingga mencapai jangkauan 200 km.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Fitur-Fitur Canggih Truk Masa Kini

Mitsubishi E-Canter (Arief A/Liputan6)
Mitsubishi E-Canter (Arief A/Liputan6)

Mitsubishi

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku distributor truk Mitsubishi Fuso sempat membawa satu truk listrik, E-Canter ke Indonesia.

Truk yang diklaim ramah lingkungan di negara asalnya, Jepang, telah menerima pesanan untuk versi produksi.

Truk listrik ini dipersenjatai enam baterai lithium-ion berkapasitas 13,8 kWh, dengan voltase tinggi untuk menyalurkan tenaga ke motor listrik. Mitsubishi mengklaim, E-Canter mampu menempuh jarak 100 km dengan daya angkut 2-3 ton. Truk ini juga telah disematkan fitur lain seperti kursi ergonomis, layar digital 12 inci, serta Keyless Push Start.

 

Scania

Merek truk asal Swedia, Scania telah menerapkan fitur-fitur tak kalah canggih untuk semua varian Scania XT series yang digunakan di sektor konstruksi dan pertambangan, berupa fitur keamanan Electronic Brake Stabilizer (EBS) dengan rem tipe drum atau cakram.

Truk ini juga telah dilengkapi fitur kopling manual di transmisi Opticruise yang disebut Clutch on Demand, sehingga mudah dikendalikan saat bermanuver.

Belum sampai disitu, Scania telah menggunakan suspensi per daun model parabolic di roda depan, sehingga tetap tangguh saat membawa beban seberat 40 ton. Ketangguhan truk ini juga berkat daya yang dihasilkan mencapai 280 Tk sampai 730 Tk (tergantung pilihan varian).

Volvo

Melalui Volvo Trucks Indonesia (VTI), perusahaan asal Swedia ini telah menerapkan fitur canggih yang disebut Dynafleet, di mana fungsi dari fitur ini mampu memberikan efisiensi bahan bakar.

Fitur ini juga diklaim dapat mengetahui lokasi keberadaan truk yang disematkan sistem tersebut. Selain itu, fitur Dynafleet dapat mencegah tindakan nakal para pengemudi yang kerap menyisihkan biaya bahan bakar.

Fitur Dynafleet dapat di akses Dynafleet melewati gadget seperti, Handphone atau smartphone.

Di luar negeri, Volvo sendiri telah meluncurkan truk barang berteknologi tinggi seperti menerapkan sistem bantuan pengemudi tingkat lanjut atau advanced driver assist systems (ADAS). Fitur ini mampu memberikan peringatan saat akan terjadi tabrakan dari depan, sehingga pengereman darurat berjalan otomatis, peringatan keberangkatan jalur, dan cruise control adaptif.

Truk Volvo juga telah banyak menghadirkan beragam fitur menarik, seperti sistem otonom pengereman darurat atau autonomous emergency braking systems (AEBS).

Volvo memiliki sistem peringatan dini yang berguna untuk antisipasi kecelakaan dan sistem pendukung jalur sehingga memberi signal pada kendaraan lain saat perpindahan jalur.

Isuzu

Tak mau kalah dengan merek truk lainnya, Isuzu juga telah membenamkan Electronic Stability Control (IESC) sebagai peranti standar. Imbasnya, pengemudian akan semakin stabil. Fitur ini disematkan pada Isuzu  seri N.

Isuzu juga memiliki sejumlah peranti keselamatan seperti rem ABS, ASR (Anti-skid regulator), ABS disc brakes dan kontrol traksi.

Untuk urursan keamanan diantaranya telah dipasangkan double side-intrusion bars, seatbelt pre-tensioners dan load-limiters, serta airbag di bagian pengemudi dan penumpang sebagai dari standar truk.

Untuk Isuzu model truk ringan telah dilengkapi DAVE media system meliputi radio digital, DVD, MP3, voice-control dan konektivitas Bluetooth.

Isuzu juga telah menerapkan multi-vision camera systems serta remote keyless entry.

Truck Scania
Truck Scania. (commercialmotor.com)
Truck Isuzu
Truck Isuzu. (isuzu.net.my)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya