Liputan6.com, Beijing - Setelah beberapa kali memberikan bocoran berupa sketsa di dunia maya, Baojun mengumumkan SUV terbarunya yang berkode CN210S. Melihat desainnya yang bongsor, mobil tersebut diprediksi menjadi lawan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero.
Mengutip dari Carnewschina.com, nama dagang Baojun CN210S baru akan diumumkan pada debutnya resminya di ajang Guangzhou Auto Show 2018, Desember mendatang.
Advertisement
Baca Juga
Saat ini, Baojun CN210S merupakan SUV terbesar yang dirilis oleh anak perusahaan SAIC-GM-Wuling itu. Posisi mobil ini jelas berada di atas Baojun 530 atau Wuling SUV.
Desain mobil ini terbilang gagah dan futuristik. Kesan tersebut sukses dimunculkan oleh DRL sipit dan headlight di bawahnya. Bodinya pun dibuat boxy atau cenderung kotak dengan garis-garis tegas.
Nuansa serupa pun dapat ditemui di sektor belakangnya. Baojun CN210S menggunakan headlight tipis yang tersambung. Selain itu, buritan mobil ini juga dilengkapi skid-plate sehingga memperkuat kesan SUV.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Baojun CN210S dibekali mesin berkapasitas 1.500cc dan dilengkapi dengan turbocharger. Dapur pacu bertenaga 160Â Tk ini dikawinkan dengan transmisi DCT 7-percepatan.
Mesin tersebut memang jauh di bawah Toyota Fortuner yang berkapasitas di atas 2.000cc. Namun, harga Baojun CN210S bisa menjadi daya tarik tersendiri dengan banderol hanya CNY120.000 atau sekitar Rp260 jutaan (Kurs CNY1= Rp2.172).
Sumber: Otosia.com
Advertisement