Liputan6.com, Jakarta - Beberapa pabrikan telah mengembangkan SUV berbasis mobil sport. Fenomena ini ternyata menarik minat Chevrolet.
Mantan Eksekutif General Motors, Bob Lutz percaya ada pasar potensial untuk Chevrolet jika membuat SUV berbasis mobil sport, Corvette.
Advertisement
Baca Juga
Cara itu sudah dipakai oleh pabrikan lain, seperti Lamborghini Urus, Aston Martin DBX yang akan segera meluncur, dan Ferrari yang sampai sekarang disebut masih sampai tahap pengembangan. Bahkan Bugatti pun ikut membuat SUV sport.
Jika benar Chevrolet bakal produksi SUV Sport juga, seperti apa kira-kira jadinya?
Melansir Zing, Allcarnews sudah membuat versi render dari angan-angan ini. Mobil sport Corvette disulap secara digital menjadi SUV.
Tampangnya terlihat lebih mirip Blazer. Wheelbase-nya diperpanjang dengan memundurkan roda belakang. Lebarnya juga ditambah agar lebih kompatibel dengan sasis modular.
Â
Ubahan lain
Kap mesin dan garis atapnya sedikit diturunkan untuk memberikan tampilan yang lebih sporty, sementara dua lubang udara terinspirasi dari Camaro 2019. Kisi-kisinya memakai milik Corvette Z06 dan lampu depan yang didesain terpisah.
Soal jantung pacunya, Corvette diperkirakan menggunakan mesin V8 LT4 6.2L turbo yang menghasilkan tenaga 650 hp dan torsi 880 Nm.
Sumber: Otosia.com
Advertisement