Gara-Gara Emisi, Motor Futuristis Honda Akan Disuntik Mati

Motor bergaya futuristis dari Honda, yaitu Honda NM4 Vultus kabarnya akan disuntik mati. Motor yang pertama kali diluncurkan 2014 silam tersebut terganjal peraturan Euro 5.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Agu 2019, 05:04 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2019, 05:04 WIB
Honda NM4 Vultus Terbaru Makin Seram
Pabrikan berlogo sayap turut mengubah konstruksi muffler yang kini lebih pendek.

Liputan6.com, Tokyo - Motor bergaya futuristis dari Honda, yaitu Honda NM4 Vultus kabarnya akan disuntik mati. Motor yang pertama kali diluncurkan 2014 silam tersebut terganjal peraturan Euro 5. Sehingga Honda Jepang berniat untuk mengakhiri produksinya pada September mendatang.

Dilansir Greatbiker ,sampai saat ini belum ada informasi lebih lanjut. Apakah bakal ada versi all new Vultus agar lolos standar Euro 5, atau memang benar-benar disuntik mati dari daftar jagoan moge Honda. Jika benar direalisasikan, moge berdesain futuristik itu statusnya bisa menjadi barang langka.

Motor yang pernah dipakai Scarlett Johansson di film Ghost in The Shell itu, berkapasitas 750 cc dengan konfigurasi dua-silinder, liquid-cooled, 4-Stroke, 8-Valve, SOHC, dan PGM-FI.

Performanya sanggup memuntahkan torsi puncak sampai 68 Nm di 4.750 rpm dan tenaga maksimal 54 Tk di 6.250 rpm. Mesin itu dikawinkan dengan transmisi canggih dual clutch (DCT). DCT adalah transmisi otomatis paling canggih saat ini yang bisa dimanualisasi dengan sangat halus dan ultra-responsif. Honda NM4 Vultus menjadi motor pertama di dunia dengan teknologi itu. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Suspensi Tangguh

Walau punya bobot berat, kaki-kakinya cukup kokoh untuk menopang beban, karena didukung suspensi tangguh di depan dan belakang. Sektor depan mengusung sistem suspensi teleskopik fork yang menggunakan rangka multi-spoke cast aluminium. Sementara belakang menggunakan sistem suspensi monoshock dumper dengan dukungan Pro-Link swingarm. Peredam itu dapat memberikan kenyaman ekstra kepada pemboncengnya. Untuk bagian roda, dibekali dengan sepasang ban berukuran 200/50 ZR17 depan dan 120/70 ZR17 belakang.

Dari segi keselamatan, Vultus sudah dibekali sistem pengereman anti-lock braking system (ABS). Fitur-fitur yang ada di dalamnya, antara lain; lampu depan sudah LED dan panel meter LED dengan 25 variasi warna. Diciptakan agar dapat menyesuaikan dengan karakter pengendara. Uniknya, dia punya sandaran yang bisa dilipat menjadi bangku kedua.

Kuda besi itu juga memiliki bagasi yang tidak dimiliki moge lain, terletak di sisi samping bagian depan motor. Dengan total kapasitas 4 liter, bisa digunakan untuk menyimpan berbagai peralatan seperti smartphone, kaca mata juga keperluan pengendara. Di dalamnya terdapat stop kontak 12 volt untuk mengisi ulang baterai smartphone.

Di Indonesia, motor itu pertama kali dikenalkan pada 2015. Selang dua tahun, AHM menghentikan penjualan motor itu karena kurang signifikan. Selama dijual, ia hanya laku belasan unit. Motor yang didatangkan dari Jepang secara utuh atau CBU (Completely Built Up) itu, dijual Rp 435 juta (on the road Jakarta). Hanya tersedia satu warna saja, black metallic.

Sumber: Oto.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya