Liputan6.com, Jakarta - Ducati bakal mulai masuk ke kejuaraan Motocross Italia, dengan model Borgo Panigale. Sepeda motor asal Negeri Pizza ini telah mengerjakan prototipe model tersebut selama dua tahun, dan akan debut musim depan.
Dengan mengikuti kejuaraan motocross Italia ini, dengan tujuan untuk memvalidasi solusi teknis yang dibuat pada motor trek. Strategi ini menegaskan pendekatan yang membedakan Ducati dalam pengembangan model-modelnya yang paling sporty dan performa tinggi, yaitu mulai dari kompetisi balap dan kemudian menciptakan produk-produk seri yang mampu memberikan kinerja luas biasa.
Pengembangan Borgo Panigale ini, merupakan proyek multi-tahun yang akan melihat penciptaan rangkaian lengkap mesin dan sepeda motor off-road. Model-model tersebut secara bertahap akan menajdi bagian dari keluarga sepeda motor yang paling menonjol bermerek Ducati, dimulaid engan motocross.
Advertisement
Jimmy Budhijanto, CEO Ducati Indonesia mengatakan, sektor off-road adalah pilihan penting yang sangat strategis bagi Ducati, dan kehadiran di medan yang belum dijelajahi untuk memperluas kehadiran Ducati saat ini.
"Ini adalah salah satu langkah mencapai itu, dan kami percaya bahwa menciptakan motor off-road dengan teknologi unggulan seperti sistem Desmodromic, akan membuktikan komitmen Ducati pada kinerja dan inovasi saat ini yang mengikuti perkembangan zaman," jelas Jimmy, dalam keterangan resmi, Sabtu (28/10/2023).
Sementara itu, fokus dari proyek off-road Ducati ini adalah kombinasi dari pencarian bobot yang ringan yang paling ekstrim, komponen dan mesin top of the line yang disirikan oleh kurva penyaluran dayang yang sangat luas.
Sistem Desmodromic
Terakhir, diperoleh berkat penggunaan sistem Desmodromic yang digunakan di semua motor sport dari perusahaan yang berbasis di Bologna ini, mulai dari kejuaraan MotoGP.
Sejatinya, Ducati adalah perusahaan satu-satunya di dunia yang menggunakan sistem pengembalian katup yang sama di semua sepeda motor yang diproduksi dengan kinerja tertinggi seperti yang digunakan di prototipe balap.
Advertisement