Liputan6.com, Jakarta - Jika Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tak berhasil mengumpulkan 1 juta KTP Warga DKI Jakarta, PDIP menawarkan Ahok untuk bergabung saat Pilkada DKI Jakarta 2017 nanti.
Tapi, ada syaratnya. Ahok harus mengikuti prosedur yang sudah ditetapkan PDIP dalam menjaring calon gubernur.
"Di PDIP untuk mendapatkan rekomendasi sebagai calon kepala daerah, diatur dengan ketat dan harus diikuti oleh semua calon tanpa kecuali," ujar Politikus PDIP Tubagus Hasanuddin dalam siaran persnya, Jakarta, Selasa (14/6/2016).
Ahok, kata Tubagus, juga harus memenuhi persyaratan administrasi dan memenuhi persyaratan ideologi yang ditentukan partai.
"Ada standar yang harus dipenuhi sebagai pejuang partai sekaligus sebagai petugas partai," kata TB Hasanuddin.
Proses awal untuk Pilkada DKI, dijelaskan TB Hasanuddin, dimulai dari mendaftarkan diri di DPD DKI. Bila di DPD sudah tutup, maka bisa langsung ke DPP PDIP.
"Ahok bagi kami bukan siapa-siapa, dia seharusnya mengikuti persyaratan yang ditentukan oleh partai, dan bersediakah dia menjadi petugas partai yang siap berjuang untuk kepentingan rakyat," ujar dia.
Jika semua syarat itu sudah dipenuhi Ahok, kata Tubagus, serta disetujui oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri maka seluruh kader PDIP akan bekerja memenangkan mantan Bupati Belitung Timur itu.
"Kami kader partai yang solid dan terlatih, siapapun calon Gubernur DKI yang diputuskan oleh DPP akan kami menangkan. Sebaliknya, kami pun tak gentar bila harus menghadapi Ahok," pungkas TB Hasanuddin.
PDIP Beri Peluang Ahok Bergabung untuk Pilkada DKI, Tapi...
Ahok, kata Tubagus, harus memenuhi persyaratan administrasi dan memenuhi persyaratan ideologi yang ditentukan partai.
diperbarui 14 Jun 2016, 14:38 WIBDiterbitkan 14 Jun 2016, 14:38 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama ketika menunggu pemeriksaan di ruang tunggu KPK, Jakarta, Selasa (12/4). Ahok memenuhi panggilan KPK terkait pemberian keterangan soal perkara pembelian lahan RS Sumber Waras (Liputan6.com/Helmi Afandi)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pertunjukan Wayang Kulit Ki Anom Dwijo Kangko Sukses Meriahkan HUT ke-129 BRI
Wapres Gibran Sapa Jemaat Natal di GBI Solo, Sampaikan Pesan soal Toleransi
Adu Bucin Song Joong Ki versus Hyun Bin, Keluarga Jadi Prioritas Pertama
100 Kata-Kata Cinta Bulshit Bahasa Inggris dan Artinya, Ungkapan Penuh Sindiran
Detik-Detik Kakek 80 Tahun Meninggal dalam KM Gregorius
Rifqi Tersingkir, Wakil Indonesia Habis di Men's World Tennis Championship 2024 Seri Kedua
222 Kata yang Berakhiran IK untuk Referensi Menulis dan Berbahasa
Cara Telkom Bawa UMKM Lebih Dekat dengan Pelanggan
Natal 2024: Warga Inggris Kenang Kepergian Anggota Keluarga yang Meninggal Akibat COVID-19
INALUM Catat Rekor Penjualan Tertinggi, Capai 263.195 MT
Lestarikan Warisan Budaya Nusantara, BRI Meriahkan HUT ke-129 dengan Pertunjukan Wayang
6 Fakta Giethoorn Desa Unik di Belanda, Penampakannya Bak Negeri Dongeng