Cawalkot Depok Imam Budi Hartono Mampir ke Bajawa, Nimbrung Bareng Gen Z

Kehadirannya yang tidak terduga tersebut langsung menarik perhatian para pengunjung, khususnya Gen Z yang tengah nongkrong di sana.

oleh Tim News diperbarui 21 Nov 2024, 13:01 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2024, 09:09 WIB
Calon Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono, melakukan kunjungan mendadak ke Bajawa Coffee, yang berlokasi di Jalan Pemuda, Depok (Istimewa)
Calon Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono, melakukan kunjungan mendadak ke Bajawa Coffee, yang berlokasi di Jalan Pemuda, Depok (Istimewa)  

Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka mendekatkan diri kepada generasi muda, calon wali kota Depok, Imam Budi Hartono, melakukan kunjungan mendadak ke salah satu kafe favorit anak muda, Bajawa Coffee, yang berlokasi di Jalan Pemuda, Depok. Kehadirannya yang tidak terduga tersebut langsung menarik perhatian para pengunjung, khususnya Gen Z yang tengah nongkrong di sana.

Dalam suasana yang santai, Imam menunjukkan sisi ramah dan hangatnya dengan ikut nimbrung bersama para anak muda. Tak hanya sekadar menyapa, ia bahkan menerima tantangan untuk bernyanyi bersama pengunjung. Lagu pilihan yang ia bawakan sontak mencairkan suasana, membuat kafe dipenuhi sorakan dan tepuk tangan.

"Kehadiran saya di sini untuk mendengar langsung aspirasi anak-anak muda. Mereka adalah masa depan kota Depok, dan saya ingin tahu apa yang bisa kita bangun bersama untuk menjadikan Depok lebih baik," ujar Imam.

Selama bercengkrama, Imam menerima berbagai masukan dan ide segar dari para pengunjung. Beberapa dari mereka mengusulkan agar Depok lebih ramah terhadap kreativitas anak muda, seperti menyediakan ruang publik yang mendukung kegiatan seni, olahraga, hingga kewirausahaan. Ada juga yang berharap Depok bisa lebih hijau dengan memperbanyak taman kota yang nyaman untuk nongkrong dan beraktivitas.

"Saya rasa ini momen yang sangat berharga. Generasi muda di Depok punya banyak ide brilian. Mereka hanya butuh ruang dan dukungan untuk mewujudkannya. Saya berkomitmen untuk menjadikan suara mereka sebagai salah satu prioritas dalam program kerja saya nanti," tambah Imam.

Penuh Kehangatan

Kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana penuh kehangatan. Tak sedikit pengunjung yang mengabadikan momen bersama Imam melalui foto bersama dan unggahan di media sosial. Kehadiran Imam di Bajawa Coffee malam itu tak hanya meninggalkan kesan mendalam, tetapi juga membuka dialog yang produktif antara calon pemimpin dan generasi muda.

Langkah Imam untuk mendekati Gen Z ini dinilai positif oleh banyak pihak, karena menunjukkan kepedulian yang nyata terhadap aspirasi anak muda sebagai bagian penting dari pembangunan kota Depok.

Infografis Ada 204 Juta Lebih DPT di Pemilu 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Ada 204 Juta Lebih DPT di Pemilu 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya