Liputan6.com, Jakarta Beberapa pekan lagi, umat muslim di Indonesia akan bersiap menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri. Agenda mudik alias pulang kampung pun seakan menjadi ritual wajib yang terus dilestarikan di momen ini.
Sebagian masyarakat biasanya pulang ke kampung halaman mereka sebelum lebaran tiba atau minimal H-2. Namun ada juga yang memilih pergi untuk bersilaturahmi ke orang tua dan sanak saudara seusai menunaikan ibadah salat Ied.
Baca Juga
Tradisi mudik ini sudah pasti berkaitan erat dengan rumah yang ditinggalkan. Karena membawa seluruh anggota keluarga, maka rumah menjadi kosong yang rentan tertimpa musibah seperti kebakaran. Tidak hanya itu, rumah kosong juga rawan dijadikan sasaran empuk tindak kejahatan.
Advertisement
Sebenarnya ada berbagai cara preventif yang bisa dilakukan agar rumah tetap aman selama Anda mudik. Misalnya, menggunakan lampu yang telah dilengkapi sensor otomatis, sehingga bisa menyala saat malam dan mati pada pagi hari.
Jangan lupa juga untuk mencabut seluruh kabel elektronik dan selang gas guna menghindari resiko kebakaran. Benda dan surat berharga pun perlu diamankan, jika memungkinkan disimpan ke dalam brankas.
Metode yang lebih terjamin
Bila menginginkan unsur keamanan yang lebih terjamin, mengasuransikan rumah Anda merupakan salah satu langkah terbaik. Tidak hanya melindungi bangunan saja, beberapa produk asuransi juga menjamin seluruh barang-barang yang ada di dalam rumah.
Bahkan perusahaan asuransi swasta, Zurich Insurance Indonesia, turut melengkapi jenis proteksi lain seperti hewan peliharaan dan taman.
Saat dijumpai dalam konferensi pers, Rabu (15/06), Presiden Direktur PT. Zurich Insurance Indonesia, Philippe Danielski, mengungkap penetrasi masyarakat Indonesia terhadap asuransi properti masih tergolong rendah.
“Berbeda dengan Singapura, masyarakat Indonesia masih kurang menyadari betapa pentingnya mengasuransikan rumah mereka. Memang kami tidak memiliki data statistik mengenai presentase tingkat kerendahannya, namun menurut Saya masih kurang dari 10%,” ujarnya kepada Rumah.com.
Pilih sesuai kebutuhan
Ditemui di tempat yang sama, Elia Wijaya selaku Head of Marketing Communications Zurich Insurance, meminta masyarakat lebih cermat dalam memilih produk asuransi rumah. Mengingat, saat ini sudah banyak perusahaan asuransi yang menawarkan perlindungan untuk rumah.
“Pertama yang mesti dipertimbangkan adalah kenali kebutuhannya terlebih dahulu. Jika lokasi rumah rawan banjir, maka Anda perlu memasukkan perlindungan terhadap banjir saja. Tidak perlu mengasuransikan rumah untuk semua perlindungan, karena bisa membebani premi tahunan yang harus dibayar,” kata dia.
Elia juga menekankan pemilik rumah mencari asuransi properti yang punya reputasi dan rekam jejak yang baik.
“Memang, ada harga yang harus dibayar untuk mendapatkan sesuatu yang bermutu tinggi. Namun menurut saya, kualitas jangan dikompromikan dengan harga,” imbuhnya.
Terakhir, Elia menyarankan masyarakat untuk memahami dengan baik prosedur klaim sebelum memutuskan untuk menggunakan produk asuransi properti.
“Jangan sampai setelah terjadi musibah, Anda baru tahu prosedur klaim yang berlaku di perusahaan asuransi tersebut. Sehingga penyelesaian akan berlangsung lama, atau bahkan pengajuan klaim Anda ditolak,” ia mengakhiri.
Foto: Pixabay