Liputan6.com, Makassar - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) menyiagakan 5 kendaraan taktis (rantis) untuk mengamankan jalannya peringatan Hari Sumpah Pemuda di Makassar. Peringatan tersebut akan diramaikan dengan aksi unjuk rasa di beberapa titik.
"Rantis ada 5 unit di mana mobil water cannon 3 unit dan barracuda atau penghalau massa ada 2 unit serta mobil ambulans 6 unit," ujar Kepala Bidang Humas Polda Sulselbar Kombes Pol Frans Barung Mangera kepada Liputan6.com, Rabu (28/10/2015).
Sebanyak 1.200 personel gabungan dari Polda Sulselbar dan Polrestabes Makassar disebar untuk memantau situasi jalannya unjuk rasa.
"Jika eskalasi unjuk rasa meningkat kita turunkan juga personel satuan Brimob Polda Sulselbar sebanyak 400 personel," tutur Frans.
Frans berharap, jalannya unjuk rasa peringatan Hari Sumpah Pemuda di Makassar dapat berjalan kondusif tanpa ada terjadi kericuhan. Semua pihak juga diharap sama-sama menjaga nama baik kota Makassar.
Unjuk rasa dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda di Makassar terjadi di 11 titik di kota Makassar. Titik demo di antaranya di Jalan Urip sumoharjo, bawah jembatan flyover jalan AP. Pettarani, Sultan Alauddin, Andi Tonro, Botolempangan, dan Jalan Perintis Kemerdekaan Makassar. (Mvi/Mut)
Demo Hari Sumpah Pemuda, Polda Sulselbar Siagakan 5 Rantis
Sebanyak 1.200 personel gabungan dari Polda Sulselbar dan Polrestabes Makassar disebar untuk memantau situasi demo.
diperbarui 28 Okt 2015, 11:47 WIBDiterbitkan 28 Okt 2015, 11:47 WIB
Sumber dari pihak internal Pemerintah Provinsi Kepri mengatakan Wakil Gubernur dibawa ke tempat yang aman.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti 'Menyala Abangkuh': Fenomena Bahasa Gaul Terkini
Apa Arti Demokrasi: Memahami Sistem Pemerintahan Rakyat
Lulus Seleksi Hingga Sertifikat Keahlian, 10 TKI Karawang Dikirim ke Jepang
Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Jadi Tersangka Korupsi PT Asuransi Jiwasraya
Bukti Tes DNA, Pengacara Pastikan Anak Kandung DPP Bukan Darah Biologis BL
Resep Kare Ayam: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat Khas Indonesia
Jadwal Tayang Drama Korea Weak Hero Class 2, Aksi Intens dengan Karakter Baru
4 Fase Turunnya Azab bagi Orang Zalim, Hati-Hati!
350 Caption Malam Lucu untuk Menghibur Sebelum Tidur
30 Tahun Aming Berkarya: Awali 2025 dengan Musikal Sinematik City of Love, Ingin Jadi Seniman Sejati
Berdalih Ritual, Dukun Palsu di Pringsewu Rudapaksa Pasien
Terungkap, Polisi di Bandar Lampung Akhiri Hidup karena Masalah Keluarga