Demi Urai Kemacetan Pasteur, 600 Makam Tua Digusur

Mayoritas makam yang akan dipindahkan merupakan makam lama yang sudah ada sebelum tahun 1980-an.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 05 Jan 2016, 07:29 WIB
Diterbitkan 05 Jan 2016, 07:29 WIB
Tahun Depan, Mobil Pribadi via Pasteur Bayar Rp 20 Ribu
Jalan Pasteur, Bandung. (infobdg.com/istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota Bandung berencana memindahkan sekitar 600 makam tua yang berada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pandu, Kota Bandung ke TPU Cikadut.

Kepala Dinas Pemakaman dan Pertamanan (Diskamtam) Kota Bandung, Arif Prasetya mengatakan, pemindahan tersebut dilakukan karena rencananya pihak Pemkot Bandung akan membuat jalan tembus dari Jalan Pandawa ke Jalan Dr Djundjunan (Pasteur).

"Diharapkan dengan adanya jalan alternatif ini bisa sedikit mengurangi kemacetan kawasan Pasteur dan Jalan Padjadjaran terutama saat akhir pekan. Jadi Ada 600 makam yang kita pindahkan ke TPU Cikadut," kata Arif di Bandung, Jabar pada Senin 4 Januari 2016.

Menurut Arif, mayoritas makam yang akan dipindahkan merupakan makam lama yang sudah ada sebelum tahun 1980-an. Namun, masih terdapat beberapa kendala yang hingga saat ini masih dalam tahap penyelesaian.

"Sekarang TPU Cikadut dalam keadaan posisi tertutup. Kita upayakan bisa dibuka. Selain itu kita sedang sosialisasi terus. Kita bertemu dengan ahli waris. Mulai tahun ini di awal 2016 karena prosesnya cukup lama," pungkas Arif.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya