Putri Akbar Tandjung Ikuti Jejak sang Ayah, Kandidat Pimpinan Golkar Solo

Putri Akbar Tandjung, Sekar Krisnauli Tandjung menjadi kandidat terkuat untuk menjadi Ketua DPD Partai Golkar Solo yang bakal diputuskan pada Musdalub DPD Partai Golkar Solo hari ini, Minggu (16/4/2023)

oleh Fajar Abrori diperbarui 16 Apr 2023, 18:48 WIB
Diterbitkan 16 Apr 2023, 18:48 WIB
Sekar Putri Akbar Tandjung
Putri Akbar Tandjung, Sekar Krisnauli Tandjung menjadi kandidat kuat Ketua DPD Partai Golkar Solo.(Liputam6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Solo - Sekar Krisnauli Tandjung yang merupakan putri mantan Ketua Umum Partai Golkar Akbar Tandjung menjadi kandidat terkuat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Solo.

Pemilihan ketua untuk menggantikan RM Kusrahardjo bakal diputuskan dalam musyawarah daerah luar biasa (Musdalub) DPD Partai Golkar Solo yang digelar hari ini, Minggu (16/4/2023).

Putri pasangan Akbar Tandjung dengan Krisnina Maharani itu telah bertekad bulat untuk maju sebagai calon Ketua DPD Partai Golkar Solo. Sebagai kandidat, Sekar pun memohon agar pencalonannya sebagai calon Ketua DPD Partai Golkar Solo lancar. Rencananya musdalub akan digelar di Kantor DPD Partai Golkar Solo pada pukul 15.00 WIB.

“Yang masih diomongkan itu saya adalah kandidat terkuat. Mohon doanya teman-teman, semoga musdalub hari ini lancar dan hasilnya seperti yang saya sampaikan tadi,” ujar Sekar Tandjung saat ditemui wartawan di acara pembagian sembako yang digelar Solo Bersama Selamanya (SBS) di Benteng Vasternburg Solo, Minggu (16/4/2023).

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Ingin Tiru Gibran

Sekar mengaku telah menyiapkan visi dan misi jika nantinya Musdalub DPD Partai Golkar Solo memilih dirinya sebagai Ketua Partai Golkar Solo. Selain ingin mengembalikan kejayaan partai berlambang pohon beringin pada Pemilu 2024 mendatang, ia juga ingin merangkul anak-anak muda untuk berkiprah melalui partai yang sempat berkuasa selama rezim Orde Baru.

“Harapan saya adalah hasil musdalub ini akan kohesif meningkatkan kinerja dan semangat Partai Golkar untuk menyambut kebangkitan Partai Golkar di tahun 2024. Misi kami di Partai Golkar iktu menggaungkan dan meningkatkan semangat-semangat kepemudaan di partai,” harapnya.

Keinginan Sekar untuk merangkul anak-anak muda tidak lepas dari semangat berkarya dan berkreasi dari kalangan tersebut. Kemudian, ia pun mengambil contoh Kota Solo yang dipimpin anak muda milenial yakni Gibran Rakabuming Raka berhasil mengubah dan membangun kota tersebut lebih bagus.

“Kita lihat dari mas wali, contoh pemimpin muda yang berpikiran maju dan pemuda yang luar biasa. Dari pandangan saya pribadi, mas wali sangat mengedepankan semangat pembangunan. Buktinya Kota Solo banyak sekali pembangunannya saat ini,” ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya