Polisi Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Banjir di Bandar Lampung

Bantuan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, seperti air minum, memasak, dan mandi, sekaligus mencegah penyebaran penyakit akibat penggunaan air kotor.

oleh Ardi Munthe Diperbarui 20 Jan 2025, 23:50 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2025, 23:36 WIB
Personel Satbrimob Polda Lampung menyalurkan 5000 liter air bersih untuk warga yang terdampak banjir di Bandar Lampung. Foto : (Istimewa).
Personel Satbrimob Polda Lampung menyalurkan 5000 liter air bersih untuk warga yang terdampak banjir di Bandar Lampung. Foto : (Istimewa).... Selengkapnya

Liputan6.com, Lampung - Satuan Brimob (Satbrimob) Polda Lampung dan Polresta Bandar Lampung menggelar aksi sosial dengan memberikan bantuan air bersih kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Panjang, Bandar Lampung, pada Senin (20/1/2025).

Dansat Brimob Polda Lampung, Kombes Pol Yustanto Mujiharso mengatakan pihaknya telah mendistribusikan 5.000 liter air bersih tahap pertama untuk warga di Kelurahan Way Lunik.

"Air bersih dibagikan ke dua lokasi, yakni, RT 02 dan RT 15 Lingkungan I, Kelurahan Way Lunik, Kecamatan Panjang, Bandar Lampung," kata Kombes Yustanto kepada Liputan6.com, Senin (20/1/2025).

Bantuan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, seperti air minum, memasak, dan mandi, sekaligus mencegah penyebaran penyakit akibat penggunaan air kotor.

 

Polresta Bandar Lampung menyalurkan air bersih, sabun cuci dan sabun mandi untuk warga terdampak banjir. Foto : (Istimewa).
Polresta Bandar Lampung menyalurkan air bersih, sabun cuci dan sabun mandi untuk warga terdampak banjir. Foto : (Istimewa).... Selengkapnya

Selain itu, Polresta Bandar Lampung juga turut memberikan bantuan tambahan berupa sabun mandi, sabun cuci, serta layanan pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga terdampak banjir di wilayah Panjang Selatan.

Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay memimpin langsung kegiatan tersebut. Pelaksanaan dimulai pukul 13.00 WIB hingga selesai dalam situasi yang aman dan kondusif.

“Ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat. Kami berharap langkah ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir sekaligus memitigasi kejadian serupa di masa depan,” jelas Alfret. 

Dalam kesempatan tersebut, Polresta Bandar Lampung juga berkoordinasi dengan Balai Besar Sungai Mesuji Sekampung untuk memulai upaya pendalaman aliran sungai menggunakan alat berat. 

"Proses ini akan dimulai besok sebagai solusi jangka panjang dalam mengurangi risiko banjir di lokasi setempat," pungkasnya.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya