Baterai Tahan Air, Mobil Listrik Wuling Mampu Lewati Banjir Palembang

Wuling memastikan keamanan dari baterai mobil listrik yang bisa melintasi banjir di Kota Palembang Sumatera Selatan (Sumsel).

oleh Nefri Inge Diperbarui 21 Mar 2025, 19:32 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2025, 19:32 WIB
Baterai Tahan Air, Mobil Listrik Wuling Mampu Lewati Banjir Palembang
Wuling Mall Exhibition bertempat di Palembang Trade Center (PTC) hingga 23 Maret 2025 mendatang (Dok. Humas Wuling Motors / Nefri Inge)... Selengkapnya

Liputan6.com, Palembang - Masih banyak masyarakat yang ragu dengan kualitasi mobil listrik, di saat perkotaan dilanda banjir yang merendam kendaraan roda empat. Apalagi beredar isu jika mobil listrik kena air, pengendaranya akan tersengat aliran listrik dari kelistrikan baterai.

Wuling menjawab keresahan calon konsumennya dengan menjelaskan kualitas produknya yang tahan di berbagai situasi. Terlebih saat musim penghujan, banyak lokasi di Kota Palembang Sumatera Selatan (Sumsel) yang terendam banjir.

Sugeng Suherman, Operator Manager Wuling Maju Motor Sumsel berkata, sebagai produsen mobil listrik terkemuka di Indonesia, Wuling pernah mengetes ketahanan baterai kendaraan dengan direndam di air selama 6 jam. Saat digunakan kembali, baterainya masih bisa digunakan dan tetap awet.

“Sudah direndam air dan diberi ikan hidup dalam air, ikannya tidak kesetrum dan baterainya tidak ada masalah. Di Jakarta sering banjir, tapi mobil listrik termasuk Wuling tidak ada kendala. Selain baterainya aman, komponen mobil listrik Wuling bergaransi seumur hidup,” ujarnya, Jumat (21/3/2025).

Produk Wuling sendiri, tidak mempunyai ruang bakar yang menggerakkan kelistrikan, seperti di mobil BBM yang menggunakan Internal Combustion Engine (ICE). Yakni menggunakan mesin yang proses pembakarannya dilakukan di ruang pembakar. Hal itulah yang membuat Wuling bisa bertahan dalam kondisi terendam banjir.

PR Manager Wuling Motors Brian Gomgom berkata, kekhawatiran dari masyarakat sering terjadi karena belum merasakan keamanan menggunakan mobil listrik.

"Tidak ada kendala ataupun menyebabkan celaka pengendarannya. Justru menggunakan mobil listrik jauh lebih aman dibandingkan mobil biasa," katanya.

Regional Sales Area Wuling Motors Miftahul Huda mengatakan, kepercayaan masyarakat Palembang terhadap Wuling, membuat Sumsel menjadi penyumbang kedua market share terbesar di Pulau Sumatra, dengan kisaran kenaikan 2,7 persen.

“Dengan dukungan dari pemerintah daerah juga, market share diprediksi bisa melonjak di angka 4 persen. Wuling berupaya hadir lebih dekat dan memberikan pengalaman langsung produk unggulan Wuling,” ungkapnya.

Wuling Motors (Wuling) kembali melanjutkan rangkaian regional launching New Air ev dan New Cloud EV, dengan menggelar mall exhibition di Palembang Trade Center yang berlangsung di tanggal 19-23 Maret 2025.

Dengan memamerkan inovasi kendaraan listrik, sebagai upaya Wuling dalam mendukung perkembangan mobil listrik di Indonesia.

"Setelah diperkenalkan pada IIMS 2025 Februari lalu, kini kami membawa serta New Air ev dan New Cloud EV untuk menyapa masyarakat di Palembang. Peluncuran ini mencerminkan komitmen Wuling untuk terus menghadirkan kendaraan listrik inovatif untuk mendukung mobilitas masyarakat yang berkelanjutan,” ungkapnya.

Sejak diluncurkan tahun 2022, Air ev kendaraan listrik pertama Wuling telah mencuri banyak perhatian konsumen, sehingga berhasil menjadi kendaraan listrik terpopuler. Walaupun dimensinya berukuran ringkas, kabin Air ev Wuling memberikan kenyamanan optimal bagi penggunanya, baik untuk berkendara sendiri maupun bersama orang lain.

Melihat Air ev telah menjadi bagian dari keseharian banyak pengguna, Wuling pun menghadirkan pembaharuannya. New Air ev mengusung semangat Your Everyday Vehicle dengan berbagai kemudahan bagi penggunanya.

“New Air ev memiliki biaya kepemilikan serta perawatan yang terjangkau atau easy to own. Dengan beberapa sentuhan baru, termasuk gaya wheel cap yang lebih aerodinamis, nuansa interior Tamarind Sunset yang menghadirkan suasana hangat dan nyaman, serta pilihan warna eksterior terbaru Starry Black,” katanya.

 

Promosi 1

Pameran di Palembang

Baterai Tahan Air, Mobil Listrik Wuling Mampu Lewati Banjir Palembang
Wuling Mall Exhibition bertempat di Palembang Trade Center (PTC) hingga 23 Maret 2025 mendatang (Dok. Humas Wuling Motors / Nefri Inge)... Selengkapnya

New Air ev kini tersedia dalam dua varian, yakni Pro dan Lite. Wuling Cloud EV, medium hatchback EV Wuling yang diluncurkan Mei 2024 lalu, di mana 85 persen penggunanya merupakan keluarga.

“Wuling New Cloud EV menghadirkan pengalaman berkendara yang nyaman layaknya di ruang keluargaDengan fitur unggulan seperti Sofa Mode dan ruang kabin lapang sebesar 84,7 persen dari dimensi bodi, high standard of technology, termasuk fitur terbarunya, Smartphone Interconnection Function,” ungkapnya.

Dalam pameran tersebut, Wuling turut menghadirkan program promo bertajuk 'Tenang Bersama Wuling' yang menawarkan berbagai keuntungan menarik. Seperti DP mulai Rp18 juta, bunga 0 persen hingga 3 tahun, gratis asuransi untuk seluruh lini kendaraan listrikWuling, serta voucher belanja senilai jutaan rupiah.

Lalu, promo khusus untuk pembelian kendaraan listrik seperti Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV yakni garansi seumur hidup untuk tiga komponen inti, gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155.000 km, perangkat charging 7kW AC beserta instalasinya, gratis asuransi dan DC Adapter.

“Sementara itu, bagi konsumen SUV Wuling, tersedia Resale Value Guarantee sebesar 70 persen di tahun ketiga, layanan gratis perawatan berkala hingga 8 tahun atau 100.000Km, garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama hybrid khusus bagi model New Almaz RS Hybrid. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya