Liputan6.com, Jakarta - PT Principal Asset Management (Principal) menggandeng Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) untuk mendukung komitmen BPKH untuk memajukan literasi keuangan mengenai pentingnya merencanakan haji sejak dini.
Direktur Syariah PT Principial Asset Management, Fadlul Imansyah menuturkan, melalui kerja sama dengan BPKH mendorong semangat umat Muslim muda di Indonesia untuk merencanakan biaya beribadah Haji sejak dini.
Baca Juga
“Princial berdedikasi untuk membuat keamanan finansial untuk dapat dicapai semua orang, serta membantu setiap orang mencapai tujuan finansial mereka, termasuk aspirasi mereka untuk dapat menyiapkan biaya untuk pergi beribadah haji,” kata dia.
Advertisement
Selain itu, pihaknya mengapresiasi atas kesempatan bersama BPKH untuk mewujudkan hal tersebut dan dukungan dari Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) untuk webinar bertajuk Rencanakan Haji Sejak Dini, Raih Berkah di Tanah Suci.
Anggota Badan Pelaksana Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), A.Iskandar Zulkarnain menyampaikan mengenai pentingnya merencanakan ibadah haji sejak dini.
"BPKH konsisten mendorong kesadaran umat untuk menyegerakan dalam merencanakan ibadah haji sejak dini guna menghindari risiko tinggi secara kesehatan dalam melaksanakan ibadah haji,” ujar dia dalam keterangan tertulis, Rabu (1/9/2021).
Ia menuturkan, ibadah haji hampir sebagian besar memerlukan kekuatan fisik dan salah satu syarat dalam melaksanakan ibadah haji adalah isthitoah baik membiayai perjalanan haji yang diperlukan maupun istithoah mampu secara fisik.
"Dengan merencanakan ibadah haji sejak dini diharapkan ibadah yang dilakukan dapat berjalan dengan lebih optimal,” kata Iskandar.
Sesuai dengan visinya untuk mengembangkan dan membumikan sistem ekonomi Syariah di Indonesia, MES juga turut serta mendukung jalannya sosialisasi ini. Ketua II Pengurus Pusat MES, Asrorun Niam Soleh menyampaikan webinar ini menjadi sangat penting dan relevan karena perubahan perilaku dan pola perencanaan keuangan masyarakat.
"Saat ini pola perencanaan haji tidak bisa hanya menggunakan cara lama seperti menjual tanah atau sekadar menabung, tapi perlu dengan cara melakukan perencanaan investasi,” ujar Asrorun.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Perencanaan Ibadah Haji
Ia menuturkan, inisiasi untuk perencanaan ibadah haji seperti saat ini menjadi langkah adaptif untuk merespons beragam pola dan perilaku masyarakat yang terus berkembang.
“Secara khusus kami dari MES mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, kepada BPKH dan PT Principal yang telah menginisasi langkah-langkah yang positif untuk kepentingan masyarakat ”, kata Asrorun Ni’am Sholeh.
Adapun Principal berkomitmen untuk peduli dalam mengedukasi dan membuka akses keuangan inklusif untuk setiap orang dan berbagai aspirasi yang mereka miliki, termasuk mengenai ibadah Haji.
Hal ini tercermin dari kerja sama strategis yang digagas bersama BPKH. Dalam setahun terakhir, Principal melakukan inisiatif edukasi mengenai persiapan biaya ibadah Haji dan keuangan Syariah melalui media sosial.
Advertisement