Liputan6.com, Los Angeles Merasa tak nyaman diikuti, penyanyi Lorde pun langsung menulis di akun Twitternya. Ia telah mengklaim seorang fotografer telah mengikutinya dan itu membuatnya takut.
"Orang ini telah menguntit saya, memotret saya dan saya menolak privasi diganggu. Saya takut, dia sering pergi ke sentral akl," kicau Lorde seperti dilansir Femalefirst, Minggu (4/5/2014).
Fotografer yang telah melanggar privasinya itu bernama Simon Runting. "Ini seharusnya tidak menjadi standar yang diterima perempuan muda atau siapapun di industri ini," tambah Lorde.
Advertisement
Simon Runting
Dalam Twitternya itu, Lorde pun mengeluarkan kata-kata kasar, namun masih belum diketahui apa pemicunya.
Ini bukan kali pertama fotografer tersebut membuat selebritis marah. Tahun lalu, Rihanna, pun telah mengecam Runting setelah dia mengambil foto-foto dirinya berdiri di kamar hotel di Auckland, Selandia baru yang sedang terbungkus selimut.
Rihanna
Selain ke Twitter, Lorde yang dikenal lewat hits Royals ini juga memasang link ke halaman Facebook pribadinya. Tapi Lorde tidak akan takut untuk memproses semuanya itu.