Liputan6.com, Jakarta Selepas hengkang dari grup band Radja, aktivitas Seno Aji Wibowo di panggung musik sama sekali tak terhenti. Sempat mencoba ngeband dengan AudioJet, kini pria yang berprofesi sebagai drummer itu mencoba peruntungan lain.
Seno memilih untuk membesut sebuah band bernama Quinter. Di panggung musik, band yang beranggotakan Arnov (vokal), Afi (gitar), Ardi (drum), Herdi (keyboard) dan Fahmi (bass) sudah memiliki nama panggung yang besar.
"Band ini sudah ada sejak saya mentorin beberapa tahun lalu, waktu saya masih di Radja. Orang-orangnya potensial, musiknya juga bagus," puji Seno yang duduk sebagai produser Quinter Band di Comic Cafe, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (23/6/2014).
Lewat tangan dingin Seno, Quinter Band langsung tancap gas merilis album pertama yang mengusung single jagoan berjudul Yang Kau Inginkan. Lagu tersebut kental bernuansa pop ceria dibalut aransemen musik yang mudah dicerna masyarakat.
"Musik Quinter itu lebih ke alternatif sebenarnya. Barometer mereka kan ke GIGI. Vokalisnya juga punya karakter," ujar Seno menilai kemampuan anak didiknya.
Seno mengakui jika kenikmatan menjadi produser musik berbeda dengan gairah yang ia rasakan kala tampil di atas panggung. Namun, ia tetap profesional dalam membesut band yang terbentuk sejak 2010 itu.
"Enakan ngeband sebenarnya kalau dari segi kepuasan. Kalau lagi perform di atas panggung, kepuasannya nggak terbayar," ungkapnya jujur.(Gie/Mer)
Seno Eks Radja Siap Melejit bersama Quinter Band
Selepas hengkang dari grup band Radja, aktivitas Seno Aji Wibowo di panggung musik sama sekali tak terhenti.
Diperbarui 24 Jun 2014, 09:00 WIBDiterbitkan 24 Jun 2014, 09:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
22 Ucapan Selamat Ramadhan dalam Berbagai Bahasa di Dunia, Bisa Buat Referensi
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 6 Maret 2025
Link Live Streaming Liga Champions PSG vs Liverpool, Mau Mulai di Vidio
Bacaan Niat Zakat Fitrah untuk Adik Perempuan Arab, Latin, dan Artinya
Bocah Banyumas Pasti Menunggu Jaburan saat Tarawih, Tradisi Unik yang Hanya Ada di Bulan Ramadan
Isuzu Mudik Gratis 2025 Kembali Dibuka, Ini Syarat Pendaftarannya
9 Fakta Menarik Ikan Tuna yang Tak Bisa Berhenti Berenang
Arti Surat Al-Maidah: Memahami Makna dan Kandungan Ayat-ayatnya
Resep Ayam Bumbu Wijen, Bisa Jadi Stok Makanan Saat Ramadan
Sambangi Pengungsi Banjir Jakarta, Pramono Ajak Anak-Anak Nyanyi Garuda Pancasila
Waktu Sahar, Waktu Setelah Sahur Agar Doa Cepat Terkabul
Sahur Jangan Cuma Makan dan Minum, Lakukan Amalan Pendek Ini agar Doa Terkabul dan Dosa Diampuni Kata UAH