Liputan6.com, Jakarta Selepas hengkang dari grup band Radja, aktivitas Seno Aji Wibowo di panggung musik sama sekali tak terhenti. Sempat mencoba ngeband dengan AudioJet, kini pria yang berprofesi sebagai drummer itu mencoba peruntungan lain.
Seno memilih untuk membesut sebuah band bernama Quinter. Di panggung musik, band yang beranggotakan Arnov (vokal), Afi (gitar), Ardi (drum), Herdi (keyboard) dan Fahmi (bass) sudah memiliki nama panggung yang besar.
"Band ini sudah ada sejak saya mentorin beberapa tahun lalu, waktu saya masih di Radja. Orang-orangnya potensial, musiknya juga bagus," puji Seno yang duduk sebagai produser Quinter Band di Comic Cafe, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (23/6/2014).
Lewat tangan dingin Seno, Quinter Band langsung tancap gas merilis album pertama yang mengusung single jagoan berjudul Yang Kau Inginkan. Lagu tersebut kental bernuansa pop ceria dibalut aransemen musik yang mudah dicerna masyarakat.
"Musik Quinter itu lebih ke alternatif sebenarnya. Barometer mereka kan ke GIGI. Vokalisnya juga punya karakter," ujar Seno menilai kemampuan anak didiknya.
Seno mengakui jika kenikmatan menjadi produser musik berbeda dengan gairah yang ia rasakan kala tampil di atas panggung. Namun, ia tetap profesional dalam membesut band yang terbentuk sejak 2010 itu.
"Enakan ngeband sebenarnya kalau dari segi kepuasan. Kalau lagi perform di atas panggung, kepuasannya nggak terbayar," ungkapnya jujur.(Gie/Mer)
Seno Eks Radja Siap Melejit bersama Quinter Band
Selepas hengkang dari grup band Radja, aktivitas Seno Aji Wibowo di panggung musik sama sekali tak terhenti.
diperbarui 24 Jun 2014, 09:00 WIBDiterbitkan 24 Jun 2014, 09:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Bitcoin Hari Ini 30 November 2024: Bitcoin Kembali Menguat
Cuaca Besok Minggu 1 Desember 2024: Jakarta Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Kenaikan PPN 12 Persen Tak Berpengaruh di Segmen Mobil Mewah, tapi...
4 Zodiak yang Mampu Meredakan Sakit Hati dengan Membantu Orang Lain
7 Kuliner Khas Melayu yang Kaya Rempah
Threads Semakin Praktis, Pengguna Tinggal Geser untuk Pindah Feed
Top 3: Heboh Ojek Online Bakal Dilarang Beli BBM Subsidi Pertalite
100+ Nama TikTok Keren Cowok yang Bikin Akunmu Makin Populer, Bikin Konten FYP
Israel Peringatkan Warga Lebanon untuk Tidak Kembali ke 60 Desa di Selatan
Prediksi LaLiga Barcelona vs Las Palmas: Minim Kejutan
Andrew Andika Ungkap Alasan Selingkuhi Tengku Dewi, Soroti Masalah Rumah Tangga
Jung Woo Sung Minta Maaf Atas Skandal Anak di Luar Nikah dengan Moon Gabi di Panggung Blue Dragon Film Awards