Walkot Bandung Ridwan Kamil Nobar Bareng Ribuan Hijabers

Mereka berkesempatan untuk nonton bareng film HIJABERS IN LOVE bersama dengan Walikota Bandung, Ridwan Kamil.

oleh Aditia Saputra diperbarui 02 Sep 2014, 23:00 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2014, 23:00 WIB
Walkot Bandung Ridwan Kamil Nobar Bareng Ribuan Hijabers
Mereka berkesempatan untuk nonton bareng film HIJABERS IN LOVE bersama dengan Walikota Bandung, Ridwan Kamil.

Liputan6.com, Jakarta Minggu pagi lalu (31/8/2014) di penghujung bulan Agustus menjadi hari yang istimewa bagi ribuan Hijabers di kota Bandung. Mereka berkesempatan untuk nonton bareng film HIJABERS IN LOVE bersama dengan Walikota Bandung, Ridwan Kamil.
 
Tekad Kang Emil (sapaan akrab Ridwan Kamil) untuk menjadikan Bandung sebagai Kota Film nampaknya tidak tanggung-tanggung. Setelah tampil sebagai cameo di dalam film HIJABERS IN LOVE, Kang Emil turut menghadiri event Nonton Bareng bersama ribuan hijabers serta Gala Premier yang berlokasi di studio Cihampelas Walk XXI, Bandung.
 
“Ini adalah kali kedua pihak Andalan Sinema selaku Rumah Produksi menggelar Gala Premier, setelah Jumat (29/8) kemarin sukses melakukan Gala Premier pertama di studio EPICENTRUM XXI, Jakarta," ujar Produser Eksekutif, Firman Baso.


 http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/731550/big/072159500_1409667832-IMG_2109.JPG

Dua kali menggelar Gala Premier bukanlah tanpa alasan. Selain karena pengambilan gambar HIJABERS IN LOVE dilakukan seratus persen di kota Bandung, Andalan Sinema juga ingin mengapresiasi sejarah panjang perfilman Indonesia yang bermula dari kota yang dahulu terkenal dengan sebutan Paris Van Java tersebut.
 
Senada dengan Firman Baso, Diana Paramitha, perwakilan Hijabers Community Bandung mengatakan bahwa acara hari ini juga memberikan keistimewaan kepada para hijabers, khususnya hijabers Bandung agar dapat menonton HIJABERS IN LOVE sebelum filmnya tayang secara serentak di bioskop.
 
Di tempat terpisah, Kang Emil menambahkan, bahwa film yang merupakan sebuah produk budaya itu tidak hanya dapat menjadi hiburan semata, namun juga potensial untuk dijadikan sarana publikasi terhadap sebuah daerah tertentu.
 
"Saya pribadi sangat menyarankan untuk menonton film ini, bukan karena saya bermain sebagai cameo di dalamnya, namun karena film ini mampu mempromosikan kota Bandung sebagai friendly city," ujar walikota yang terkenal sangat dekat dengan warganya tersebut.


http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/731549/big/080330200_1409667814-IMG_2113.JPG

Nobar tersebut di ikuti oleh ribuan hijabers Bandung yang memadati area studio XXI Cihampelas Walk, dan sempat mengundang histeria massa saat berlangsung acara meet & greet dengan Shawn Adrian Khulafa, Andania Suri, serta Anbo Onthoceno yang merupakan sebagian pemain film HIJABERS IN LOVE. Hal tersebut berdampak pada ramainya lalu lintas percakapan di media sosial Twitter pada saat acara berlangsung,
 
HIJABERS IN LOVE turut di bintangi oleh Andania Suri, Shawn Adrian Khulafa, Vebby Palwinta, Dedi “Miing” Gumelar, Rizky Hanggono, Piyu ‘Padi’, Anbo Onthoceno, Keke Harun, Linda Nirmala, serta ikon hijabers yang juga seorang muslim fashion designer, Jenahara.
 
HIJABERS IN LOVE direncakan tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai, 4 Setember 2014.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya