Ketika Aliando dan Prilly Saling Memuji

Aliando memuji kecantikan Prilly yang tambil beda mengenakan kebaya. Begitu juga Prilly yang memuji Aliando ganteng dengan mengenakan jas.

oleh Rommy Ramadhan diperbarui 14 Sep 2014, 09:30 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2014, 09:30 WIB
Ketika Aliando dan Prilly Saling Memuji
Aliando memuji kecantikan Prilly yang tambil beda mengenakan kebaya. Begitu juga Prilly yang memuji Aliando ganteng dengan mengenakan jas.
Liputan6.com, Bandung Tampil sebagai presenter di acara Festival Film Bandung 2014 membuat Aliando Syarief dan Prilly Latuconsina bangga.
 
"Basic aku bukan presenter. Makanya ketika diminta untuk jadi presenter FFB, senang banget," kata Aliando Syarief, saat ditemui di acara FFB 2014 di Monumen Perjuangan, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (13/9/2014) malam.
 
"Senang banget. Sebelumnya memang aku dan Aliando pernah jadi presenter waktu acara HUT SCTV ke-24 beberapa waktu lalu, tapi itu cuma sedikit. Sekarang benar-benar penuh bareng kak Andhika," timpal Prilly Latuconsina.
 
 
Tapi ada yang lebih membuat Prilly bahagia tampil sebagai presenter FFB 2014. Ternyata Aliando memuji penampilan Prilly yang mengenakan kebaya modern. "Dia terlihat berbeda. Cantik sekali," puji Aliando sambil melirik Aliando.
 
Dipuji begitu, Prilly menarik napas panjang. "Ah, nggak sia-sia aku dandan dua jam. Senangnya dipuji Aliando," ujar Prilly bahagia.
 
Tak mau kalah, Prilly membalas pujian Aliando. "Ali juga terlihat sangat ganteng. Ali kan rocker, ternyata dia bisa juga pakai jas dan dasi. Ganteng," puji Prilly Latuconsina.
 
Ah, Aliando dan Prilly masih saja saling memuji. Keduanya memang ganteng dan cantik kok. Serasi sebagai sepasang kekasih.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya