Robert Downey Jr Yakin Captain America 3 Lebih Spektakuler

Robert Downey Jr mengklaim Captain America 3 tidak akan kalah dengan proyek garapan Marvel Studios yang sudah dirilis sebelumnya.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 22 Okt 2014, 09:30 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2014, 09:30 WIB
Robert Downey Jr. di Iron Man
Robert Downey Jr. dalam film Iron Man.

Liputan6.com, Los Angeles Robert Downey Jr. baru saja mengungkapkan bahwa salah satu proyek film superhero yang akan dimainkannya, Captain America 3 tidak kalah dengan proyek garapan Marvel Studios yang sudah dirilis sebelumnya.

Dilansir dari Comicbook.com, Senin (20/10/2014), kepada laman Yahoo, pemeran Tony Stark/Iron Man itu berkomentar dengan nada yakin, "Ini akan menjadi film besar."



Sayangnya, Robert Downey tidak mengungkapkan rincian pernyataannya itu lebih lanjut. Namun ia sempat mengungkapkan, "Pada saat itu kami hanya berusaha untuk memulai sesuatu yang tidak memiliki pengambilan gambar yang besar untuk menjadi hit."

Robert Downey lalu melanjutkan, "Sekarang, saat melihat ke belakang, dan cara terhadap beberapa hal telah terjadi dengan Marvel, itu hanyalah awal dari rencana bisnis besar ini."



Dalam Captain America 3, Robert Downey Jr. dilaporkan bakal bergabung untuk memerankan karakter ikoniknya, Tony Stark alias Iron Man. Filmnya diketahui akan membawa cerita dari komik Marvel episode Civil War.

Nantinya bakal ada konflik sengit antara Tony Stark dengan Steve Rogers alias Captain America yang dimainkan Chris Evans terkait Undang-undang Pendaftaran Superhero. Perbedaan visi itu pun membuat Tony Stark menjadi tokoh jahat di film Captain America 3 yang tentunya bakal berseberangan dengan superhero lain.



Captain America 3 sudah direncanakan untuk tayang pada 6 Mei 2016. Filmnya nanti akan disutradarai oleh Anthony dan Joe Russo yang diduga sedang dalam tahap negosiasi untuk menggarap The Avengers 3 dan The Avengers 4. (Rul/Feb)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya