Videoklip 'Sayang' Shae Raih 10 Juta View di YouTube

Melalui lagu Sayang, nama Shae semakin dikenal di Negeri Malaysia.

oleh Feby Ferdian diperbarui 16 Jan 2015, 07:00 WIB
Diterbitkan 16 Jan 2015, 07:00 WIB
Videoklip 'Sayang' Shae Raih 10 Juta View di YouTube
Melalui lagu Sayang, nama Shae semakin dikenal di Negeri Malaysia.

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi asal Indonesia, Shae berhasil membuktikan eksistensinya lewat videoklip Sayang yang hingga saat ini sudah ditonton lebih dari 10 juta penonton di YouTube.

Yang menarik, meski tak terlalu booming di negeri sendiri, nama Shae justru semakin dikenal di Negeri Malaysia. Beberapa penyanyi Asia pun tak mau ketinggalan untuk ikut menyanyikannya. Sebut saja salah satunya Penyanyi asal Tiongkok, Karen Wong.

"Aku bikin album kan untuk Indonesia. Kalau mau jujur, aku ingin jadi artis di Indonesia, itulah kenapa aku bikin album. Nggak satu orang pun yang duga kalau orang Malaysia bakal suka lagu ini. Eh ternyata aku ke sana terus sampai banyak tur, makanya aku kaget, sekaget -kagetnya," ungkap Shae.

Bagi yang belum tahu, single Sayang milik Shae diciptakan oleh Posan Tobing yang dulunya merupakan drummer Kotak (kini bergabung di band WINNER). Tidak heran, nuansa rock tetap terasa kental di dalam komposisinya.

"Dia bikin beberapa lagu, kami bekerjasama. Jumlahnya ada delapan lagu di album perdana aku. Ada pop, ballad, R&B, jadi kebentuk apa aja," lanjutnya.

"Aku suka jenis musik apapun. classic rock, r&b, pop, apapun lah. 'Suara Shae masuk banget ke pop,' kata orang. Di album (perdana) ini, aku juga cari-cari suara. Jadi  ada pop rocknya," pungkas Shae.(Feb/Ade)

 

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya