Liputan6.com, Jakarta Hampir setahun terakhir, Uli Auliani sedang belajar di Amerika. Bintang film Virgin ini mengambil kelas khusus untuk meningkatkan kemampuan aktingnya.
Di sana Uli Auliani bertemu banyak bintang Hollywood, salah satunya Leonardo DiCaprio. Meski malu-malu saat ditanya, Uli memberi isyarat.
"Iya namanya LD. Pokoknya dia main film di atas laut es yang kapalnya tenggelam," kata Uli Auliani, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (16/4/2015).
Selama bertemu, banyak hal yang dibicarakan Uli Auliani dari Leonardo DiCaprio. Yang paling berkesan bagi Uli adalah ketika bintang film Titanic itu mengajarkan sebuah ilmu akting kepadanya.
"Iya, kita nggak mungkin kalau nggak ngobrol. Aku tanya sama LD kalau ada karakter observasinya gimana? Dia jawab 'No, you dont need! Kamu cukup baca skrip sampai kamu mabok, kamu pasti akan mengerti, nggak usah dihapal'," ujar Uli Auliani menirukan.
"Katanya itu bikin aku ingat dan punya cerita sendiri. It's human being, dibikin natural. Kita harus tahu apa yang kita perankan," lanjut mojang asal Bandung tersebut.
Tak hanya itu, di sana Uli pun mendapat kesempatan beradu akting dengan Leonardo DiCaprio dan beberapa artis lokal Amerika.
Advertisement
"Aku adu akting dengan LD. Terus sama aktor TV lokal, artis sinetronnya sana yang namanya mungkin nggak terdengar (dikenal) di sini. Aku dapat filosofi hidup dari pengalaman mereka semua," pungkas Uli Auliani. (Ras/Mer)