Begini Suasana Konser Reuni Dewa 19 dan Ari Lasso

Konser reuni Dewa 19 featuring Ari Lasso yang digelar di Grand City Surabaya, Jawa Timur.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 29 Mei 2015, 14:50 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2015, 14:50 WIB
Ari Lasso
Ari Lasso di konser reuni Dewa 19, Surabaya, 28/5/2015. (foto: Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Surabaya Konser reuni Dewa 19 featuring Ari Lasso yang digelar di Grand City Surabaya, Jawa Timur, Kamis (28/5/2015) malam menyuguhkan 17 lagu milik Dewa 19 dari album-album terdahulu.

Pada kesempatan konser di kota asalnya ini, alumnus SMA 2 Surabaya, Ari Lasso membawakan 15 lagu dan Ahmad Dhani nyanyi 2 lagu.

Lima belas lagu yang dinyanyikan Ari Lasso di antaranya "Pangeran Cinta", "Manusia Biasa", "Restu Bumi", "Aku di Sini Untukmu", "Cukup Siti Nurbaya", "Satu Hati", "Kosong", "Kirana", "Roman Picisan", "Separuh Nafasku", "Cintakan Membawamu", "Pupus", "Arjuna", "Kangen" dan "Kamulah satu-satunya". Sedangkan Ahmad Dhani menyanyikan lagu "Cinta Gila" dan "Sedang ingin bercinta".

Ahmad Dhani dan Ari Lasso. (foto: Dian Kurniawan)

Setelah selesai lagu ketiga, Ari Lasso mencoba menyapa Baladewa dan Baladewi Surabaya dan sekitarnya. Ia sempat mencari teman seangkatannya waktu sekolah.

"Mana anak SMA 2 Surabaya, ada anak SMA 2 Surabaya angkatan `91, ayo tunjuk tangan," teriak Ari Lasso pada penonton.

Sedangkan Ahmad Dhani mengatakan, personel Dewa 19 bertipe setia. "Apalagi Ari Lasso, dia orangnya paling setia. Karena ada istrinya di belakang panggung," kata Dhani.

Ahmad Dhani dan Yuke Dewa 19. (foto: Dian Kurniawan)

Di lagu terakhir konser tersebut, Ari Lasso berterima kasih kepada semua pihak yang ikut mensukseskan konser reuni Dewa 19. Dia mengatakan, sudah lebih dari 25 tahun umur Dewa 19 tapi masih saja diberikan kesempatan untuk menggelar konser. "Mudah-mudahan pada konser berikutnya kita bisa mengajak Once untuk konser reunian lagi," pungkas Ari Lasso. (Dian Kurniawan/Ade)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya