Liputan6.com, Bengkulu Kunjungan ustad Riza Muhammad dalam rangka melakukan syiar Islam dan ceramah agama di Bengkulu membawa berkah tersendiri bagi Nurbaiti (63) warga Dusun Rajo Kecamatan Lais Kabupaten Bengkulu Utara.
Bagaimana tidak, perempuan yang sehari hari menjadi buruh tani ini ketiban rezeki saat mendengarkan sang idola memberika tausiah di lapangan View Tower Kota Bengkulu pada Rabu (22/7/2015) lalu. Ketika ustad Riza berceramah, tiba tiba saja dia menghampiri Nurbaiti dan menggandengnya naik ke atas panggung dan mengajak melantunkan salah satu ayat Al Quran secara bersama.
Setelah itu, suami dari Indri Giana itu mengambil dompet dan mengeluarkan 3 lembar uang senilai Rp 103.000, pecahan Rp 1.000, Rp 2.000 dan Rp 100.000. dengan nada serius, ustad Riza mengatakan, uang tersebut diberikan secara ikhlas dan minta digunakan sebagai uang muka naik haji.
"Ini uang saya berikan kepada ibu, agar bisa digunakan untuk uang muka naik haji," ujar Ustad Riza sambil diterima Nurbaiti dengan mata berkaca kaca.
Kepada Jemaah Majelis Taklim yang hadir, ustad Riza mengatakan, dirinya sangat berharap kaum perempuan bisa menjadi tauladan di keluarga dan terus menerus menjaga kehormatan kaum perempuan.
"Berkat doa ibu saya, kami bisa menunaikan ibadah haji bersama istri, alhamdulilah, di tanah suci Mekah, saya diberikan rahmat dan kepercayaan dari Allah untuk menjadi seorang ayah, semua berkat doa ibu," lanjutnya.
Nurbaiti yang menerima hadiah mengatakan, dirinya bertekad untuk terus mengumpulkan uang agar cita citanya berangkat ke Tanah Suci Mekah dan menjalankan perintah menuanaikan ibadah haji bisa terlaksana.
"Uang ini tidak akan saya pakai untuk keperluan apapu, ini adalah modal awal dan motivasi saya untuk naik haji, apalagi amanah yang saya terima dari seorang ustadz yang saya idolakan," terang Nurbaiti. (Adt)
Ustad Riza Beri Sedekah Untuk Uang Muka Naik Haji
Suami dari Indri Giana itu mengambil dompet dan mengeluarkan 3 lembar uang senilai Rp 103.000, pecahan Rp 1.000, Rp 2.000 dan Rp 100.000.
diperbarui 26 Jul 2015, 15:30 WIBDiterbitkan 26 Jul 2015, 15:30 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
7 8 9 10
Berita Terbaru
Perbuatan AKP Dadang Tembak Rekannya Turunkan Marwah Kepolisian
Danau Sentani, Jejak Wisata Papua yang Tersembunyi
Jelang Masa Tenang, Ini Momen Pamungkas Kampanye Akbar Pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024
Ingin Dapat Penghasilan Tambahan? Habib Novel Bagikan Kiat Rezeki Lancar dan Mudah
Putri Ariani Rilis Album Perdana Bertajuk “Evolve”, Peluncuran Eksklusif di Amerika Serikat
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima
DPR Tunggu Pembahasan RUU Pemilu Terkait Usul KPU Jadi Ad Hoc