Vicky Prasetyo Minta Eva Sitompul Tunjukan Barang Bukti

Menurut Vicky Prasetyo, mobil yang menjadi sumber permasalahan bukan milik Eva Sitompul.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 24 Agu 2015, 20:45 WIB
Diterbitkan 24 Agu 2015, 20:45 WIB
Vicky Prasetyo

Liputan6.com, Jakarta Vicky Prasetyo telah memenuhi panggilan dari penyidik Polres Bekasi Kota, Jawa Barat. Vicky mengaku jika dirinya tak bersalah, dan semua perkataan Eva Sitompul terkait dirinya yang dikatakan menipu tidak benar.

Eva Sitompul melaporkan Vicky pada Mei 2015 lantaran Vicky dituduh telah mengambil kembali sebuah mobil mewah yang diklaim sudah dibeli oleh Eva Sitompul.

Vicky Prasetyo dengan wanita seksi

Sunan Kalijaga, selaku kuasa hukum Vicky Prasetyo pun menginginkan jika Eva Sitompul bisa memberikan barang bukti kepada penyidik, perihal mobil tersebut yang diklaim sudah dia beli.

"Justru kami mau bertanya kepada Ibu Eva. Kami mau tanya buktinya kalau mobil itu miliknya. Bukti kwitansi bagaimana? Sampai detik ini kami belum melihat itu. Ibu Eva belum bisa menunjukan bukti kalau memiliki BPKB mobil tersebut," kata Sunan di Polres Bekasi Kota, Senin (24/8/2015).

Eva Sitompul dan Eni Suprihatin. Foto: Fachrur Rozie/Liputan6.com

Serupa dengan Sunan, Vicky mengatakan jika mobil tersebut bukanlah milik Eva, melainkan milik orang lain. Dan kini mobil tersebut telah berada di tangan sang pemilik.

"Sekarang mobil diambil pemilik pertama. Mobil itu bukan milik Ibu Eva mutlak," kata Vicky Prasetyo. (Fac/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya