Hal Ini yang Bisa Membuat Vicky Shu Menangis?

Dalam beradegan menangis, Vicky Shu dibimbing aktor senior Ray Sahetapy.

oleh Rommy Ramadhan diperbarui 10 Sep 2015, 01:00 WIB
Diterbitkan 10 Sep 2015, 01:00 WIB
Vicky Shu (Liputan6.com/Rommy Ramadhan)
Vicky Shu (Liputan6.com/Rommy Ramadhan)

Liputan6.com, Turki Vicky Shu menjalankan debut untuk film layar lebar dalam film berjudul Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki. Diakui Vicky, adegan paling sulit adalah ketika melakukan adegan menangis.

"Karena sehari-hari aku susah menangis. Kalau pun nangis, biasanya sebentar, setelah itu bisa langsung tertawa lagi," kata Vicky Shu di sela-sela syuting film Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki di Cappadocia, Turki, Rabu (9/9/2015).

Vicky Shu di Istanbul, Turki. (Liputan6.com/Rommy Ramadhan)

Takut melakukan adegan menangis sudah dirasakan cewek kelahiran 8 Juli 1987 itu sebelum berangkat ke Turki. Vicky bingung karena ia juga merasa sedang tidak dalam keadaan gundah.

"Aku bingung karena lagi nggak merasa galau. Dengarkan lagu apapun terasa biasa saja. Padahal menurut aku perasaan galau itu perlu untuk membangun emosi," ujar pelantun Mari Bercinta 2 ini.

Ramon Y. Tungka dan Vicky Shu dalam adegan film Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki. [Foto: Rommy Ramadhan/Liputan6.com]

Meski tercatat sebagai pendatang baru di dunia film, tapi akting Vicky Shu patut diperhitungkan. Artis yang rancangan sepatunya sudah diakui hingga ke luar negeri ini terlihat natural saat memerankan gadis tomboy bernama Tarra. Saat melakukan adegan marah terhadap adiknya, yang diperankan oleh Tistha Nurma, Vicky pun melakukannya dengan sangat baik.

"Om Ray Sahetapy yang banyak mengajarkan aku. Bagaimana cara marah yang baik. Karena marah dengan adik berbeda dengan marah terhadap pacar," jelas pemilik nama asli Vicky Veranita Yudhasoka ini.

Para bintang film Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki seperti Dikta Wicaksono, Ray Sahetapy, Tistha Nurma, Ramon Y. Tungka dan Vicky Shu. [Foto: Rommy Ramadhan/Liputan6.com]

Selain mendapat bimbingan dari aktor kawakan Ray Sahetapy, Vicky juga mempunyai jurus jitu dalam menjalankan adegan menangis. "Kalau untuk adegan menangis, aku cukup melihat foto papa. Soalnya papa sudah tidak ada. Papa meninggal berapa tahun lalu. Jadi kalau mengingat papa, air mataku langsung keluar," ujar Vicky.

Lalu, apakah Vicky Shu mengingat mantan juga agar bertambah sedih? "Nggak!," jawab Vicky Shu singkat.

Vicky Shu berpose dengan latar belakang balon udara di Cappadocia, Turki, Minggu (6/9/2015). (Rommy Ramadhan/Liputan6.com)

Selama syuting, sebagai senior di dunia film, Ray Sahetapi memang tak segan untuk menularkan ilmunya. Tak cuma soal berakting, tapi juga cara mengatur napas yang baik. Seperti yang terekam dalam foto-foto bidikan liputan6.com. Terlihat kalau Ray tengah mengajarkan Vicky Shu cara bernapas dan mendistribusikan suara yang baik. (Rom/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya