JKT48 Persembahkan Piala AMI Awards 2015 untuk Fans

Grup idola JKT48 berhasil membawa pulang piala Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2015 sebagai grup vokal terbaik.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 23 Sep 2015, 13:40 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2015, 13:40 WIB
jkt48-galeri-2-131127b.jpg
Penampilan JKT 48 saat di atas panggung pun terlihat semakin berwarna dan enerjik (Liputan6.com/Panji Diksana).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kelompok bernyanyi JKT48 berhasil membawa pulang piala Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2015 sebagai grup vokal terbaik. Saudara idol group asal Jepang AKB48 itu sebelumnya juga memboyong Best Perfomance Artis pada 2014.

Menurut Melody salah satu anggota JKT48, penghargaan yang ia dan timnya dapatkan dedikasikan untuk para fansnya.

"Ini buat fans. Kita nggak bisa seperti sekarang ini tanpa bantuan fans," ujar Melody yang ditemui di Eco Park Ancol, Jakarta Utara, Selasa (22/9/2015) malam.

6 Personel JKT 48

Tak hanya untuk fans, kelompok vokal yang terbentuk sejak 2011 ini juga mempersembahkan piala tersebut buat orang-orang terdekat mereka, terutama keluarga. Tanpa bantuan dan dukungan mereka, para member tak kan bisa total dalam menjalankan tugasnya.

Baca juga: Rahasia 6 Personil JKT 48 Bagi Agar Selalu Ceria

"Keluarga juga, mereka yang support kita tiap hari sampai bisa jadi seperti ini," ujarnya.

Melody berharap, dengan meraih penghargaan ini nama JKT48 makin dikenal masyarakat luas. Selain itu, ia mau terus meramaikan belantika musik Indonesia dengan karya-karya mereka.

Baca juga:  Melodi JKT 48 Merasa Dirinya Kurang Di Bagian Ini

"Semoga makin dikenal orang banyak. Makin suka JKT48. Semoga terus mewarnai musik Indonesia," harapnya. (Spt/Ade/Sar)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya