T.O.P Big Bang Jatuh Hati dengan Juri Ueno

T.O.P Big Bang mengaku senang akhirnya dipasangkan dengan artis cantik Jepang, Juri Ueno.

oleh Desika Pemita diperbarui 30 Okt 2015, 17:10 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2015, 17:10 WIB
T.O.P Big Bang Jatuh Hati dengan Juri Ueno
T.O.P Big Bang mengaku senang akhirnya dipasangkan dengan artis cantik Jepang, Juri Ueno.... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul Choi Seung Hyun lebih dikenal sebagai T.O.P kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam drama Secret Message. Seperti mendapat durian runtuh, personel Big Bang itu beradu akting dengan artis cantik Jepang, Juri Ueno yang selama ini diidolakannya.

Dalam drama ini, T.O.P akan berperan sebagai Woo Hyun yang memiliki kenangan menyakitkan mengenai cinta pertamanya. Namun T.O.P tak berputus asa dan masih percaya akan adanya cinta sejati.

Sementara, Yuri Ueno akan berperan sebagai Haruka, juga memiliki luka mendalam akibat cinta. Yuri Ueno pun masih berharap bisa jatuh cinta lagi dengan orang yang sesuai. T.O.P dan Yuri Ueonl akhirnya menemukan cinta baru yang lebih indah.

Dalam sebuah wawancara, T.O.P mengaku telah memiliki harapan yang sangat tinggi saat beradu akting dengan Juri Ueno. T.O.P tak sabar membangun chemistry dengan Juri Ueno dalam proses pengambilan gambar.

T.O.P saat beradu akting dengan Juri Ueno atau Yuri Ueno dalam film Secret Message

"Saya sangat menyukai karya Juri Ueno, dengan kemampuan aktingnya yang patut diacungi jempol. Saya senang akhirnya bisa bertemu dengannya dalam drama ini," ujar T.O.P, diwartakan The Korea Herald, Jumat (30/10/2015).

"Saya sangat penasaran bagaimana rasanya beradu akting dengan seorang Juri Ueno. Harapan saya sangat besar bisa membangun chemistry dengannya, membuat akting kami jadi tampak memukau."

(Des/Adt)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya