Bersahabat Dekat, Selena Gomez Tangisi Kematian Christina Grimmie

Melalui akun Twitter-nya, Selena Gomez menunjukkan kesedihan terdalamnya kehilangan salah satu sahabatnya, Christina Grimmie.

oleh Deyesta Naedy diperbarui 13 Jun 2016, 10:00 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2016, 10:00 WIB
Selena Gomez
Melalui akun Twitter-nya, Selena Gomez menunjukkan kesedihan terdalamnya kehilangan salah satu sahabatnya, Christina Grimmie.

Liputan6.com, Los Angeles - Berita kematian Christina Grimmie yang tragis akibat ditembak oleh seorang pria usai konser memang mengagetkan sekaligus menyakitkan bagi semua yang mengenalnya. Hal ini pun turut dirasakan oleh penyanyi Selena Gomez yang memang bersahabat dekat dengan penyanyi jebolan The Voice ini.

Melalui akun Twitter-nya, Selena Gomez menunjukkan kesedihan terdalam kehilangan salah satu sahabatnya itu dengan mengunggah sebuah fotonya dan Christina Grimmie yang tengah bercanda hangat. Ia menuliskan keterangan foto, "hatiku benar-benar hancur, Aku merindukanmu Christina."

Selena Gomez menunjukkan kesedihan terdalamnya kehilangan salah satu sahabatnya, Christina Grimmie, (twitter)

Tak lama setelah itu, ia menggelar upacara penghormatan kepada sahabatnya di dalam konsernya di American Airlines Arena, Miami pada Sabtu 11 Juni 2016 malam. Dengan menyanyikan lagu "Nobody" miliknya, Selena Gomez tak kuat untuk tidak meneteskan air mata ketika menyanyikan lagu tersebut.

Dikutip DailyMail, Minggu (13/6/2016), selama berada di atas panggung, Selena Gomez menceritakan hubungan dekatnya dengan Christina Grimmie. "Aku bertemu dengannya (Christina) ketika ia berusia 14 tahun," ungkapnya dengan menitikkan air mata.

Selena Gomez menunjukkan kesedihan terdalamnya kehilangan salah satu sahabatnya, Christina Grimmie, (twitter)

"Satu hal yang aku merasa bangga dengannya adalah ketika Christina sangat dekat dengan keluarganya, ia benar-benar mencintai keluarganya," ujar penyanyi berusia 23 tahun ini.

Sambil duduk di hadapan piano, Selena kembali menceritakan kenangannya bersama Christina Grimmie. "Christina benar-benar memiliki sifat yang sangat baik. Aku tidak mengerti kenapa hal ini bisa terjadi, tapi aku akan mempersembahkan lagu ini untuknya," tutur Selena dengan kembali menangis.

Christina Grimmie saat bersama Justin Bieber dan Selena Gomez pada 2011 lalu. (Twitter)

Selama menyanyikan single-nya, "Nobody" Selena Gomez tak kuasa menangis, dan membiarkan air matanya jatuh tak tertahankan. Ia pun menyelesaikan lagunya dengan dipenuhi air mata, dan kesedihan yang tergambar jelas dari suara yang ia keluarkan.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Christina Grimmie tewas di usia 22 tahun akibat ditembak oleh seorang pria yang diketahui bernama Kevin James Lobil pada saat sesi foto dan tanda tangan dengan penggemarnya seusai konser di Florida, Jumat 10 Juni 2016.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya