Liputan6.com, Jakarta - Rasa bahagia dan antusias menyambut kelahiran anak pertama tengah dirasakan oleh Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia. Apalagi kini kehamilan Chelsea sudah memasuki trimester ke-3.
Kebahagiaan Chelsea Olivia pun semakin sempurna dengan memiliki Glenn Alinskie sebagai suaminya. Bagaimana tidak, Glenn selalu siaga berada di sisi Chelsea, ke mana pun sang istri pergi.
Advertisement
Bahkan, boleh dikatakan Glenn Alinskie merasa seperti ikut merasakan hamil seperti Chelsea. "Gemezz loh rasanya hamil berdua,Check up dokter berdua,dan mulai belanja pun kita milih berdua.." ungkap Chelsea Olivia di Instagram pribadinya, Selasa (19/7/2016).
Baca Juga
Seperti calon orangtua, keduanya pun sudah mulai mempersiapkan segala kebutuhan calon buah hati mereka yang disebutnya 'Little Alinskie'.
"Welcome to "bulan boleh belanja" .. Yihaaa memasuki trimester ke 3 ini hal yg paling menyenangkan adalah belanja perabotan untk little Alinskie.." cerita Chelsea Olivia sembari memperlihatkan kesibukannya dan Glenn membeli perlengkapan bayi.
Dalam hal ini, Glenn Alinskie adalah orang yang paling bersemangat. Saking antusiasnya, Chelsea dan Glenn bertahan selama dua jam di toko peralatan bayi.
"Mempersiapkan kelahiran Little Alinskie!! Aku sangat bingung menentukan mana yang aku inginkan dan apa yang aku butuhkan! Daddy tidak sabar menunggu kelahiranmu, anak kecil," ungkap Glenn Alinskie.