‎Besok, Chef Aiko Akan Polisikan Robby Abbas

Chef Aiko bantah pernah menjadi pemijat plus plus.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 23 Nov 2016, 21:40 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2016, 21:40 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Setelah berunding dengan keluarga, akhirnya Chef Aiko memutuskan untuk mengambil langkah tegas terkait perseteruannya dengan Robby Abbas. Koki seksi itu berencana membawa perkaranya dengan Robby Abbas ke ranah hukum.‎

‎"Hari ini kami resmi menerima kuasa Aiko. Intinya mendampingi Aiko membuat laporan polisi besok (Kamis, 24 November 2016). Kami akan membuat laporan terkait ucapan Robby Abbas yang menebar fitnah hingga tersebar luas," kata pengacara Chef Aiko, Krisna Murti saat menggelar konfrensi pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2016).

Robby Abbas (Herman Zakharia/Liputan6.com)


"‎Klien kami rapat dengan keluarga besar, dilanjutkan ke ranah hukum. Disebut Aiko kerja di panti pijat-lah, Aiko disebut anak buahnya dia. Itu semua fitnah dan tidak benar," ia melanjutkan.‎

Menurut Krisna Murti, tuduhan Robby Abbas yang menyebut Chef Aiko sebagai mantan pemijat plus-plus adalah fitnah. Oleh sebab itu, pihaknya akan melaporkan mantan muncikari artis itu atas dugaan fitnah dan pencemaran nama baik.

"Besok kami akan melapor ke Polda Metro Jaya, sekitar jam 12 siang atas dugaan fitnah dan pencemaran nama baik,"‎ ujar Krisna Murti.

Chef Aiko (Rizky Aditya Saputra/Liputan6.com)

Krisna Murti punya beberapa alasan mengapa kliennya tak seperti apa yang dituduhkan oleh Robby Abbas. "Dia mengatakan klien kami dimasukkan ke list. RA bilang (kenal) baik Aiko, dan handphone-nya disita oleh penyidik. Kalau memang ada komunikasi yang aktif, pastinya Aiko dipanggil dong dalam kasus dia kemarin. Tapi sampai dia divonis, Aiko tidak pernah jadi saksi di pengadilan," ucapnya. (Ras)‎

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya