Syifa Fatimah Puteri Muslimah Indonesia 2017

Sebagai pemenang Puteri Muslimah Indonesia 2017, Syifa Fatimah berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp 50 juta.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 09 Mei 2017, 01:30 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2017, 01:30 WIB
Syifa Fatimah
Sebagai pemenang Puteri Muslimah Indonesia 2017, Syifa Fatimah berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp 50 juta. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Dalam lanjutan malam puncak Puteri Muslimah Indonesia 2017, menyisakan tiga nama yang masuk ke dalam babak tiga besar. Mereka adalah Tiara Sukmasari (Bogor), Salsabella Kanzu (Jakarta), serta terakhir Syifa Fatimah (Jepara).

Ajang pencarian bakat yang telah bergulir sejak 2014 lalu, kini telah menobatkan seorang wanita muslimah sebagai juara baru. Dia adalah Syifa Fatimah asal Jepara. Syifa berhasil mengungguli dua finalis lain yaitu Tiara Sukmasari asal Bogor sebagai runner-up 1, dan Salsabella Kanzu di posisi runner-up 2.

3 Besar Puteri Muslimah Indonesia 2017. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Dengan begitu, Syifa yang berusia 19 tahun, berhak mendapatkan hadiah berupa uang tunai senilai Rp 50 juta, dan paket perhiasan senilai Rp 30 juta.

Sementara itu, Tiara Sukmasari, sebagai runner up 1 mendapatkan hadiah berupa uang tunai senilai Rp 30 juta, serta paket perhiasan senilai Rp 20 juta. Sedangkan Runner up 2, yakni Salsabella Kanzu, mendapatkan hadiah uang tunai Rp 20 juta, dan paket perhiasan senilai Rp 10 juta.

Selain uang tunai dan paket perhiasan tersebut, ketiganya juga berhak mendapatkan hadiah tambahan berupa paket liburan ke Korea.

Dengan begitu, selesai sudah rangkaian ajang pencarian bakat Puteri Muslimah Indonesia 2017 yang digelar di Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, pada Senin (8/5/2017) malam.

Puteri Muslimah Indonesia 2017 (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya