Jelang Putusan, Aming Akui Ada Kekerasan Dalam Rumah Tangganya

Gosip kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Aming-Evelyn akhirnya terjawab.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 26 Mei 2017, 13:00 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2017, 13:00 WIB
Aming
Gosip kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Aming-Evelyn akhirnya terjawab.

Liputan6.com, Jakarta Gosip kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Aming-Evelyn akhirnya terjawab. Sempat dibantah berkali-kali, Aming menuturkan bahwa percekcokan rumah tangga mereka berujung adanya benturan fisik.

Hal itu diungkapkan pengacara Aming, Devy Waluyo di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat (26/5/2017).

Aming dan Evelyn hadir dalam persidangan perceraian (Nurwahyunan/Bintang.com)

"Iya ada percekcokan, ada perkelahian. Siapa yang memulainya, itu ada di materi persidangan," ungkap Devy Waluyo.

Namun, Devy enggan menuturkan lebih lanjut mengenai benturan fisik seperti apa yang terjadi antara Aming dan Evelyn. Yang jelas, kata Devy, dugaan KDRT yang sejak awal persidangan mengemuka benar adanya.

"Saya sudah enggak mau ngomong hal negatif lagi ya. Mudah-mudahan ini semua berakhir baik saja," ujarnya.

Kuasa hukum Evelyn bilang, usai daftar talak cerai, Aming pernah Menggauli Evelyn.  Itu dinilainya sebagi bukti kalau masih ada cinta di antara mereka. (Instagram/ev0124)

Berbeda dengan Evelyn yang lebih dulu mengungkap adanya KDRT, Aming justru memilih diam. Pihaknya juga telah siap menerima putusan hakim pada 16 Juni 2017 mendatang.

"Aming enggak ada (komentar). Dia enggak perlu komentar apa-apa, karena kemarin sudah jelas. Ada saksi yang melihat dan mendengar langsung juga ya," kata Devy Waluyo. (Ras)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya