‎Ini Bocoran Pernikahan Syahnaz Sadiqah - Jeje Govinda

Syahnaz Sadiqah - Jeje Govinda rencananya tidak menggunakan adat tertentu dalam pernikahan mereka.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 30 Sep 2017, 20:30 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2017, 20:30 WIB
Syahnaz Sadiqah (foto: Instagram)
Syahnaz Sadiqah - Jeje Govinda rencananya tidak menggunakan adat tertentu dalam pernikahan mereka.(foto: Instagram)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dalam waktu dekat ini Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda berencana untuk melangsungkan pertunangan atau lamaran resmi. Kabarnya pertunangan mereka akan digelar di Jakarta pada pertengahan November 2017.

  (Instagram/ritchieismail)

"Iya mereka kan mau lamaran (resmi). Rencananya 14 November 2017 di Jakarta," ujar ibunda Syahnaz Sadiqah, Amy Qanita usai peresmian sebuah outlet perhiasan di Pondok Indah Mall 2, Jakarta Selatan, Sabtu (30/9/2017). ‎Amy Qanita pun memberikan sedikit bocoran mengenai rencana pernikahan Syahnaz dan Jeje Govinda. Menurutnya, Syahnaz dan Jeje akan menikah pada awal 2018 mendatang.

"Sekitar tahun depan deh (menikah), sekitar awal-awal tahun. Nanti lamaran sekalian cari waktunya," kata ibunda Raffi Ahmad ini.

Berbeda dengan pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang digelar di sebuah hotel berbintang di Jakarta, Syahnaz Sadiqah memilih konsep pernikahan garden party di Bandung. Namun pasangan ini tidak menggunakan adat tertentu.

  (Instagram/ritchieismail)

‎"Konsepnya ala-ala garden party gitu supaya enggak terlalu formal dan kebetulan Syahnaz enggak mau (formal). Adat-adatan juga dia enggak mau, paling pengajian aja. Nikahnya sih pengin di Bandung," ucap Amy Qanita. (Ras)‎

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya