Liputan6.com, Los Angeles - Pencetak hit Charlie Puth saat ini sedang mengawali tahun 2018 dengan merilis sebuah single balada bertema patah hati. Penyanyi kelahiran New Jersey itu menyampaikan pada Kamis (4/1/2018) bahwa ia tengah menulis sebuah lagu a capella berjudul "If You Leave Me Now" yang menampilkan grup legendaris Boyz II Men.
Lagu berdurasi empat menit tersebut memadukan suara Charlie Puth dan Boyz II Men dalam lirik tentang perjuangan melepaskan sebuah hubungan. Boyz II Men memberikan harmoni yang manis ke dalam lagunya.
Advertisement
Baca Juga
Tembang balada ini mendapat tanggapan positif dari para penggemarnya. "Aku bahkan tidak tahu harus berkata apa lagi kecuali lagu ini sungguh INDAH," tulis seorang penggemar di komentar video yang diunggah di salah satu situs.
Penggemar lainnya bahkan menyebut Charlie Puth adalah Mariah Carey versi laki-laki. Dikatakan, "Memberkahi kami dengan suara falsetto-nya, suara yang kuat, duet dengan Boyz II Men! Sungguh menakjubkan."
Â
Â
Â
Lagu Ketiga
"If You Love Me Now" adalah lagu ketiga Charlie Puth dari album Voicenotes setelah tahun lalu merilis Attention dan How Long. Album ini seharusnya dirilis pada 19 Januari 2018, namun Charlie mengumumkan di Twitter bahwa ia harus mengundur jadwal rilisnya.
"Kabar buruknya adalah aku harus memundurkan tanggal rilis album. Aku memproduksi album ini sendiri dan butuh banyak kerja keras, dan menurutku, album ini belum sempurna, namun tetap akan keluar tahun ini, dan segera," katanya kepada 2 juta pengikut.
Advertisement
Tak Berpengaruh
Meski memberikan kabar buruk, namun keterlambatan rilis album tersebut tidak mempengaruhi turnya untuk mendukung album barunya ini.
Penyanyi 26 tahun ini akan memulai turnya pada 11 Juli 2018 di Toronto dan merampungkannya pada 1 September di Florida. Ia akan bergabung dengan Hailee Steinfeld.