Siap-Siap Merinding, Ini 6 Film Horor yang Bakal Tayang 2018

Ternyata, cukup banyak film horor Hollywood yang sebaiknya masuk dalam 'radar' para pecinta film pada tahun ini.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 09 Jan 2018, 18:30 WIB
Diterbitkan 09 Jan 2018, 18:30 WIB
[Bintang] 5 Video Prank Valak The Conjuring 2 Paling Seram di Youtube!
Gimana kalau kamu ketemu Valak di kehidupan nyata? Apa reaksimu? (Via: fotoheboh.com)

Liputan6.com, Jakarta Meski sebagian orang ogah menyaksikannya, film horor selalu mendapat tempat di hati penggemarnya. Bumbu misteri, pompaan adrenalin, hingga embel-embel 'berdasarkan kisah nyata' terbukti masih ampuh menjaring penonton.

Tahun lalu, ada sejumlah film horor menarik yang mendapat pengakuan dari kritikus film maupun sukses di box office. Beberapa film horor yang terbilang menonjol adalah Get Out, Annabelle: Creation, dan It.

Lantas bagaimana dengan tahun ini? Ternyata, cukup banyak pula film horor yang sebaiknya masuk dalam 'radar' para pencinta film. Liputan6.com merangkum enam judul di antaranya:

Insidious The Last Key

[Bintang] Insidious
Insidious: The Last Key. (Collider)

Insidious: The Last Key menjadi salah satu film horor perdana yang hadir pada tahun ini. Meski merupakan film keempat dari waralaba Insidious, The Last Key relatif merupakan film lepas atau berdiri sendiri. Namun tetap ada benang merah dengan film sebelumnya, terutama di dua film perdana.

Insidious: The Last Key kini fokus menceritakan kisah sang cenayang, Elise (Lin Shaye). Ia menghadapi kembali kengerian di rumah masa kecilnya, yang terus menerornya hingga usia senja.

Film ini akan mulai diputar mulai 10 Januari 2018 di Indonesia.

Winchester

Winchester
Winchester (YouTube)

Winchester adalah salah satu film horor tahun ini yang diangkat berdasarkan kisah nyata. Film ini diangkat berdasarkan sebuah rumah di Amerika Serikat yang dikabarkan berhantu. Rumah ini dimiliki oleh keluarga Winchester, yang dikenal dengan bisnis senjata api.

Sarah Winchester janda yang mewarisi rumah ini, semasa hidupnya terus menerus melakukan perubahan terhadap bangunan tersebut. Konon katanya, hal ini ia lakukan demi menghindari kemarahan arwah yang tewas akibat senjata api rakitan bisnis mereka.

Yang menarik dalam film Winchester, aktris senior pemenang Oscar Hellen Mirren akan memerankan karakter Sarah Winchester yang eksentrik.

Winchester akan dirilis di Amerika Serikat pada Februari mendatang.

 

The New Mutants

The New Mutants
The New Mutants. (20th Century Fox)

Bukan hal yang mengherankan bila The New Mutants masuk dalam daftar film yang patut masuk dalam radar para penggemar sinema. Pasalnya, ini adalah seri film X-Men dengan pendekatan terbaru, yakni horor.

The New Mutants akan menceritakan tentang lima mutan muda yang dikurung di sebuah lokasi rahasia, dan berusaha membebaskan diri.

Bintang-bintang muda populer seperti Charlie Heaton (Stranger Things), Maisie Williams (Game of Thrones), serta Anya Taylor-Joy (Split, The VVitch) bergabung dalam proyek ini.

The New Mutants rencananya akan rilis pada April mendatang.

A Quiet Place

A Quiet Place
A Quiet Place (Sumber: IMDb)

 A Quiet Place mengusik rasa penasaran para pencinta film karena memiliki konsep yang unik, yakni rasa takut akibat suara.

Film ini bercerita tentang keluarga yang tinggal di sebuah daerah terpencil. Mereka hidup dalam kesunyian total, karena takut kepada makhluk tak dikenal yang akan memburu mereka, bila muncul sedikit saja suara.

A Quiet Place yang dibintangi Emily Blunt ini akan dirilis pada April 2018.

 

Slender Man

Slender Man
Slender Man (Sumber: IMDb)

Berawal dari kisah di media sosial, Slender Man kini telah menjelma menjadi sebuah mitos urban. Sosok mengerikan dengan jas hitam serta tangan dan kaki panjang itu telah muncul dalam sejumlah web series hingga game.

Kini, Slender Man hadir dalam film panjang. Seperti kisah awalnya, plot film ini akan mengisahkan tentang makhluk janggal yang kemunculannya berhubungan dengan teror dan misteri hilangnya anak-anak dan remaja.

Di Amerika Serikat, Slender Man mulai ditayangkan pada Mei mendatang.

 

 

The Nun

Valak
Bonnie Aarons, pemeran biarawati jahat, Valak, dalam The Conjuring 2.

Setelah Conjuring 2 tayang pada 2016 lalu, popularitas Valak langsung meroket tajam. Meski dalam film tersebut Valak telah dikalahkan oleh pasangan suami-istri Warren, sosoknya telah begitu melekat di benak penonton.

Tak heran bila kemudian muncul The Nun, film spin-off yang khusus akan mengungkap rahasia tentang karakter ini. Plot film ini belum begitu banyak diungkap, baru menceritakan tentang seorang pastur yang berupaya mengungkap kematian misterius seorang biarawati.

Taissa Farmiga, adik dari Vera Farmiga sang bintang Conjuring 2, ikut bermain sebagai salah satu biarawati dalam The Nun. Film ini akan dirilis di Amerika Serikat pada Juli mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya