Gandeng Perempuan Lain, Ryuji Utomo Sudah Berpaling dari Ariel Tatum?

Beredar mantan kekasih Ariel Tatum, Ryuji Utomo, menggandeng perempuan lain.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 13 Jun 2018, 16:10 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2018, 16:10 WIB
[Bintang] Ariel Tatum
Beredar mantan kekasih Ariel Tatum, Ryuji Utomo, menggandeng perempuan lain. (Bambang E.Ros/Bintang.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan asmara Ariel Tatum dan Ryuji Utomo telah kandas di tengah jalan, sejak beberapa bulan lalu. Kabar tersebut mencuat setelah foto kemesraan keduanya menghilang di Instagram masing-masing.

Kini, Ryuji Utomo pun diisukan telah berpaling dari Ariel Tatum ke hati perempuan lain. Hal tersebut dibuktikan dengan video yang diunggah melalui akun Instagram Lambe Turah, Rabu (13/6/2018).

Dalam video yang direkam dari jarak jauh itu, Ryuji Utomo tampak menggandeng seorang perempuan di sebuah pusat perbelanjaan. Keduanya pun tampak kompak mengenakan busana kasual.

Dalam video lainnya, Ryuji Utomo tampak berbagi tawa dengan perempuan tersebut. Sang pengambil gambar pun terdengar sedang bergurau dengan pria yang memacari Ariel Tatum selama kurang lebih satu tahun tersebut.

 

 

 

 

 

Masih Galau

[Bintang] Ariel Tatum
(Instagram/arieltatum)... Selengkapnya

Sementara itu, Ariel Tatum tampaknya masih belum menemukan sosok pengganti Ryuji Utomo di hatinya. Laman Instagram pribadi aktris 21 tahun itu pun masih dihiasi puisi bernada sendu.

Puisi Bertema Patah Hati

[Bintang] Ariel Tatum
Ariel Tatum... Selengkapnya

Lima hari yang lalu, Ariel Tatum bahkan mengunggah sebuah puisi bertema patah hati. Dalam puisi tersebut, Ariel Tatum seakan ingin menghibur diri dengan berfikir bahwa sakit hati yang ia rasakan bukan akibat dari patah hati.

"Ini bukan patah hati. Ini adalah sebuah bencana yang alami. Yang sangat amat besar. Yang menyebabkan kerusakan parah," begitu terjemahan kutipan puisi yang ditulis Ariel Tatum.

 

Dihibur Penggemar

[Bintang] Ariel Tatum
(Instagram/arieltatum)... Selengkapnya

Seakan memahami kegalauan yang melanda hati sang idola, penggemar pun ramai-ramai menghibur Ariel Tatum melalui kolom komentar. Sebagian memastikan bahwa sakit hati yang dirasakan Ariel Tatum akan berganti dengan kebahagiaan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya