Nikita Mirzani jadi Tersangka Kasus Dugaan Diskriminasi Anak

Nikita Mirzani mengaku tak tahu dengan penetapan dirinya sebagai tersangka.

oleh Aditia SaputraSurya Hadiansyah diperbarui 29 Nov 2018, 10:30 WIB
Diterbitkan 29 Nov 2018, 10:30 WIB
Nikita Mirzani Diperiksa Polres Jaksel Terkait Penggelapan Barang Milik Dipo Latief
Artis Nikita Mirzani didampingi kuasa hukum, Ferry Mahendra memberikan keterangan usai menjalani pemeriksaan terkait penggelapan barang-barang milik Dipo Latief di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (2/10). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani ditetapkan menjadi tersangka kasus diskriminasi anaknya sendiri. Penetapan tersangka ini adalah buah dari kasus yang dilaporkan mantan suaminya Sajad Ukra. 

Nikita Mirzani dituding telah mendiskriminasikan anaknya, Azka Raqila Ukra dengan melarang bertemu ayahnya. Penetapan tersangka terhadap Nikita Mirzani, itu pun dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono.

"Iya benar (tetapkan Nikita Mirzani jadi Tersangka)," kata Argo Yuwono saat ditemui di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).

Nikita Mirzani sendiri direncanakan untuk dipanggil hari ini. Namun yang bersangkutan tidak hadir.

"Hari ini kita panggil jam 10 pagi sebagai tersangka. Tapi, dia (Nikita Mirzani) belum datang. Sudah itu aja," ucap Argo Yuwono.

Tak Tahu

Nikita Mirzani Buka Suara Terkait Perceraiannya dengan Dipo Latief
Artis Nikita Mirzani memberikan keterangan kepada awak media di kawasan Tandean, Jakarta, Rabu (17/7). Perubahan Dipo Latief, kata Nikita, dikarenakan lingkungan. Dia menuding orang-orang di sekitar Dipo punya pengaruh buruk. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sementara itu, saat coba dimintai konfirmasinya, Nikita Mirzani mengaku belum mengetahui mengenai penetapan statusnya sebagai tersangka.

"Info darimana? Gua enggak tahu," kata Nikita Mirzani saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).

 

Belum Ada

Berbalut Gamis Hitam, Nikita Mirzani Jalani Sidang Isbat Nikah
Aktris Nikita Mirzani saat menjalani sidang isbat pernikahannya dengan Dipo Latief di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (1/8). Sidang isbat nikah ini tak dihadiri sang suami, Dipo Latief. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Lebih lanjut, Nikita Mirzani mengaku belum menerima pemberitahuan apapun terkait penetapan tersangka dari Polda Metro Jaya. 

"Belum ada pemberitahuan ke gue (soal tersangka)," pungkas Nikita Mirzani.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya