Ririn Ekawati Bantah Konsumsi Happy Five

Sang asisten berinisial ITY menyebut bahwa Ririn Ekawati juga mengonsumsi happy five.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 09 Mar 2020, 14:30 WIB
Diterbitkan 09 Mar 2020, 14:30 WIB
[Fimela] Ririn Ekawati
Sang asisten berinisial ITY menyebut bahwa Ririn Ekawati juga mengonsumsi happy five. (Instagram/ririnekawati)

Liputan6.com, Jakarta - Ririn Ekawati diciduk polisi karena kasus dugaan penyalahgunaan narkotika. Ia ditangkap bersama seorang asistennya yang berinisial ITY pada Jumat (7/3/2020).

Setelah diperiksa, hasil tes urine Ririn Ekawati dinyatakan negatif dari penggunaan obat terlarang. Namun sang asisten memberi pernyataan yang kontradiktif.

ITY menyebut bahwa Ririn Ekawati juga mengonsumsi happy five. Bahkan beberapa hari sebelum ditangkap, sang asisten sempat memberi barang haram tersebut pada bintang FTV ini.

 

Setengah Butir

[Fimela] Ririn Ekawati
Saat ditemui di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (4/2/2020), Ririn mengaku kalau dirinya adalah ibu yang galak. Ia juga menceritakan tentang perkembangan anak-anaknya yang pastinya sudah semakin besar. (Instagram/ririnekawati)

"Setengah butir diberikan ITY, itu sekitar dua atau tiga hari sebelum diamankan," ungkap Kasat Narkoba, Kompol Ronaldo Maradona, saat konferensi pers di kantornya Polres Jakarta Barat, Senin (9/3/2020).

 

Tak Mengakui

[Fimela] Ririn Ekawati
Bagi orangtua, mendidikan buah hati bukan lah hal yang mudah. Mereka pasti memiliki caranya sendiri, terpenting tujuannya adalah demi kebaikan sang anak. Begitu juga dengan Ririn Ekawati. (Instagram/ririnekawati)

Namun saat ditanyakan secara langsung, Ririn Ekawati tak mengakui hal tersebut. Ia mengatakan tak pernah menggunakan happy five seperti yang dituduhkan asistennya.

 

Masih Didalami

"Ini masih kita dalami kalau dalam pengakuan RE mengaku tidak menggunakan," ucap Kombes Pol Ronaldo Maradona.

 

Tes Darah dan Rambut

Untuk itu, pada Senin (9/3/2020) siang, Ririn Ekawati pun diantar ke Badan Nasional Narkotika (BNN) Lido, Jawa Barat untuk dilakukan tes darah dan rambut. Kepada wartawan, Ririn mengaku siap mengikuti aturan hukum yang berlaku.

 

Ikuti Prosedur

"Saya ikuti prosedurnya aja," ucap Ririn Ekawati diiringi dengan senyuman.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya