Cara Nonton Streaming Film Pengkhianatan G30S/PKI di Aplikasi Vidio

Streaming Film Pengkhianatan G30S/PKI kini bisa lewat aplikasi Vidio.

oleh Asri Muspita Sari diperbarui 30 Sep 2020, 21:45 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2020, 21:45 WIB
Film Pengkhianatan G30S/PKI
Film Pengkhianatan G30S/PKI di Vidio. (Sumber: Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kala Soeharto masih menjadi Presiden Republik Indonesia, Pengkhianatan G30S/PKI adalah sebuah film yang wajib diputar di semua stasiun TV Tanah Air setiap tanggal 30 September. 

Film Pengkhianatan G30S/PKI merupakan lfilm ayar lebar besutan sutradara Arifin C. Noer, diproduseri oleh G. Dwipayana, dan dibintangi Ade Irawan, Amoroso Katamsi, Umar Kayam, serta Sofia WD. Diproduksi selama dua tahun dengan anggaran sebesar Rp 800 juta, film tersebut juga disponsori oleh pemerintahan Soeharto saat itu.

Film ini digarap Pusat Produksi Film Negara (PPFN) dengan menampilkan cerita versi pemerintah Orde Baru. Mengangkat kisah tentang peristiwa penculikan dan pembunuhan keji terhadap beberapa jenderal Angkatan Darat di malam 30 September atau 1 Oktober 1965 dini hari.

Selama empat jam lebih, penonton disuguhkan kesan yang begitu mendalam, ketegangan, serta musik yang mencekam. Sang sutradara juga sukses meracik film ini dengan mengarahkan para pemain menunjukkan ketegasan, kesedihan, kemarahan, dan kesadisan.

Kini, film Pengkhianatan G 30 S/PKI tak hanya bisa ditonton di televisi nasional setiap setahun sekali. Pasalnya, platform streaming Vidio juga menghadirkan film yang disebut-sebut sebagai salah satu film dengan durasi terpanjang di Indonesia itu.

Lalu, Lalu bagaimana caranya nonton Film Pengkhianatan G30S/PKI di Vidio? Simak artikelnya berikut ini.

 

Saksikan video pilihan berikut ini

Cara Streaming Film Pengkhianatan G30S/PKI

Cara download dan log in Vidio di ponsel: 

1. Buka App Store atau Play Store Cari Vidio, kemudian install aplikasi Vidio

2. Setelah selesai mengunduh, buka aplikasi Vidio

3. Pilih "Account" dan "Sign In" 

4. Masukkan informasi akun, seperti email dan password yang digunakan dalam mendaftar Vidio 

5. Streaming film dan drama di Vidio siap dinikmati

Jangan lupa untuk berlangganan paket Vidio Premier supaya bisa streaming film Pengkhianatan G30S/PKI. Vidio Premier adalah layanan streaming yang memudahkan kamu untuk menonton konten-konten eksklusif Vidio mulai dari olahraga, film lokal, Hollywood, drama Korea, dan tayangan berkualitas lainnya.

Cara berlangganannya sebagai berikut:

1. Masuk ke aplikasi Vidio

2. Login dengan akun Vidio kamu

3. Pilih menu "Vidio Premier"

4. Pilih paket premier yang diinginkan

5. Lanjut ke pembayaran (pilih metode pembayaran) 

6. Pembayaran selesai dan selamat menonton film Pengkhianatan G30S/PKI di Vidio.

*Untuk iOS App ada perbedaan harga terkait dari App Store.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya