Ikuti Pengajian Pra Nikah, Nikita Willy Teringat Mendiang Ayah

Nikita Willy mulai menjalani prosesi jelang pernikahan.

oleh Aditia Saputra diperbarui 14 Okt 2020, 10:30 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2020, 10:30 WIB
Jelang Menikah dengan Nikita Willy, Ini 6 Potret Indra Priawan Gelar Pengajian
Indra Priawan (Sumber: Instagram/nikitawillyofficial94/yorafebrina)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Willy siap menjalin ikatan rumah tangga bersama dengan Indra Priawan. Satu demi satu prosesi mulai dijalani. Salah satunya adalah pengajian pra nikah yang dilakukan seperti yang biasa dilakukan calon pengantin pada umumnya. 

Tak menyembunyikan prosesi sakral ini, Nikita Willy rupanya sempat membagikan suasana pengajian lewat postingan Instagram Story miliknya. 

Namun ternyata ada sebuah pemandangan mengharukan yang berhasil mencuri perhatian para fans dan followers Nikita Willy. Apa itu?

Merindukan

Nikita Willy
Nikita Willy

Di hari spesialnya tersebut, Nikita Willy langsung teringat mendiang ayahnya. Sambil menunjukkan potret buku Yasin yang dihiasi potret almarhum ayahnya, Nikita menuliskan caption singkat yang berbunyi, "Menghitung hari. Ku harap ayah ada di sini."

 

Wasiat

Pengajian Jelang Nikita Willy Menikah
Suasana pengajian jelang pernikahan Nikita Willy dan Indra Priawan. (Instagram @rinadianatri)

Seperti yang kita tahu, keputusan Nikita untuk menikah dengan Indra Priawan adalah wasiat yang diberikan oleh ayahnya. Tak ingin anak gadisnya berlama-lama single, Indra pun diminta untuk segera meminang putrinya.

 

Tertunda

Pengajian Jelang Nikita Willy Menikah
Suasana pengajian jelang pernikahan Nikita Willy dan Indra Priawan. (Instagram @yorafebrina)

Sebelumnya terungkap kalau pernikahan Nikita dan Indra tertunda gara-gara perpanjangan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di wilayah DKI Jakarta. Sesuai jadwal, harusnya pasangan ini sudah menggelar acara akad sejak Minggu (11/10/2020) lalu.

 

Menunggu

Ketika ditanya perihal tanggal pengganti, Yora Febrine, ibunda Nikita mengaku masih menunggu keputusan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Karena bila sampai pekan ini angka kasus masih tinggi, PSBB ketat bakal diperpanjang lagi.  

"Masih nunggu pengumuman PSBB," jawabnya singkat.

Sumber: Kapanlagi.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya