Liputan6.com, Jakarta Aurel Hermansyah kini menjadi bahan pembicaraan publik. Marak yang menyebut hubungan asmaranya dengan Atta Halilintar sudah berakhir. Namun, putri Anang Hermansyah ini belum berkomentar.
Tampaknya keteguhannya untuk tidak menanggapi gosip soal putus dari Atta Halilintar ditegaskan secara tersirat oleh Aurel Hermansyah. Itu terlihat dari salah satu unggahan fotonya di Instagram.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Memamerkan potretnya dengan busana dress merah kejinggaan, Aurel Hermansyah hanya menuliskan keterangan foto yang singkat utuk unggahannya itu.
Silence Is Gold
"Silence is gold ☺️ 📷 @ananghijau," tulis Aurel melalui akun Instagram @aurelie.hermansyah.
Tak ada keterangan lanjutan mengenai untuk apa potret tersebut diunggah. Namun spekulasi dari warganet berdatangan.
Advertisement
Diduga Singgung Gosip Putus
Beberapa warganet menyebut bahwa kalimat tersebut ditulis dalam rangka menanggapi gosip tersebut. Namun ada juga yang berfokus pada jari Aurel tanpa mengenakan cincin.
Komentar Warganet
"Gk jadi nikah y sm k atta.kok gk permah posting lag.maaf tanya," tulis @sustiwi5.
"Ka aurel semoga hbgn sama ka atta baik2 saja ya 😇," ujar @asrydasa.
"Mpok nur knp tdk pernah pakai cincin lgi...biasanya tdk pernah lepas😭," kata @_shanty12_.
Advertisement
Sempat Menanggapi
Aurel Hermansyah sempat buka suara seputar gosip dirinya putus dari Atta Halilintar dengan jawaban enggan menanggapi. Melihat kanal Youtube Cumi-Cumi, belum lama ini, Aurel hanya menjawab dengan memohon doa.
"Aku selalu berdoa yang terbaik, yang penting kitanya usaha," ujar Aurel kala itu.