Rayakan Hari Pers Nasional, Giring Teringat Sosok Sang Ayah

Ayah Giring Ganesha, seorang wartawan hebat.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 10 Feb 2021, 10:40 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2021, 10:40 WIB
Giring Ganesha. (Foto: Instagram @giring)
Ayah Giring Ganesha, seorang wartawan hebat. (Foto: Instagram @giring)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Hari Pers Nasional yang jatuh pada 9 Februari mempunyai arti tersendiri bagi Giring Ganesha. Ia teringat sosok sang ayah yang sudah tiada.

Hal itu diungkapkan mantan vokalis band Nidji di akun Instagram terverifikasi miliknya, Selasa (9/2/2021).

Rupanya, mendiang ayahnya Djumaryo Imam Muhni juga seorang wartawan terkenal di masanya.

 

Kerja di Berbagai Media

Giring Ganesha (Foto: Instagram/@giring)
Giring Ganesha (Foto: Instagram/@giring)... Selengkapnya

Giring Ganesha pun menceritakan sosok mendiang ayahnya. Djumryo sempat bekerja di berbagai media.

"Mengingatkanku kembali kepada Bapak, Alm. Djumaryo Imam Muhni. Seorang wartawan yang pernah bertugas di kantor berita Antara, harian Berita Yudha, dan majalah Asri," tulisnya.

 

Operasi Seroja

Giring Ganesha (Foto: Instagram/@giring)
Giring Ganesha (Foto: Instagram/@giring)... Selengkapnya

Saat masih bekerja, ayah Giring Ganesha sempat ditugaskan ke Timor Timur.

"Salah satu memori saya tentang Bapak dan pekerjaannya adalah bapak pernah ditugasi untuk meliput Operasi Seroja pada 7 Desember 1975 di Timor Timur (Timor Leste). Hanya setengah tahun sejak itu, tepatnya 17 Juli 1976, Timor Timur sepenuhnya resmi menjadi bagian dari NKRI sebagai provinsi ke-27," lanjutnya.

 

Gelar Pahlawan

Lantaran pekerjaannya bagus, mendiang ayah Giring pun mendapat gelar.

"2 tahun kemudian, tahun 1978, Bapak menerima gelar Pahlawan Seroja. Bertepatan juga saat Ibu mengandung Kakaku Mbak Wina, makanya diberikan nama Aswaina Seroja," sambungnya.

 

Bangkit

Kini, Giring Ganesha akan melanjutkan tugas sebagai generasi muda meski tak bekerja sebagai wartawan.

"Saya juga mau memberikan selamat kepada para wartawan Indonesia! Ayo kita bangkit dari pandemi, bersama pers sebagai akselerator perubahan.--#HariPersNasional2021 #HPN2021 #Wartawan #Pers," ia mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya