Kenang Masa Kecil Raditya Oloan, Emil Dardak: Teman Paling Usil Tapi Paling Seru

Emil Dardak mengaku sangat sedih begitu mendengar kabar meninggalnya Raditya Oloan yang merupakan sahabat kecilnya itu.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 07 Mei 2021, 13:40 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2021, 12:40 WIB
[Fimela] Joanna Alexandra dan Raditya Oloan
Joanna Alexandra dan Raditya Oloan (Instagram/joannaalexandra)

Liputan6.com, Jakarta Raditya Oloan, suami Joanna Alexandra, telah meninggal dunia pada Kamis (6/5/2021). Kepergian Radit itu meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan kerabat yang ditinggalkannya.

Namun bersamaan dengan itu juga, kenangan-kenangan baik Raditya Oloan semasa hidupnya pun mulai diungkapkan oleh para kerabat. Salah satunya adalah Emil Dardak yang merupakan teman kecil Raditya Oloan.

Melalui unggahan di Instagram, suami Arumi Bachsin itu mengenang sosok sang sahabat semasa kecil. Menurutnya, Raditya Oloan adalah teman yang usil tapi juga seru.

 

Usil tapi Seru

[Fimela] Joanna Alexandra dan Raditya Oloan
Joanna Alexandra dan Raditya Oloan (Instagram/joannaalexandra)

"Gone too soon. Farewell Dit, my childhood memories certainly wont be the same without you. Temen paling usil tapi juga paling seru. Dari kita masih pakai celana merah SD sampe udah punya anak," tulis Emil Dardak.

 

Sedih

Joanna Alexandra dan Raditya Oloan Panggabean
Joanna Alexandra dan Raditya Oloan Panggabean (dok.Instagram/@joannaalexandra/https://www.instagram.com/p/COQh7UnBPvA/Komarudin)

Emil Dardak mengaku sangat sedih begitu mendengar kabar duka dari sahabat kecilnya itu. Ia kemudian memberikan dukungan kepada keluarga yang ditinggalkan agar diberikan ketabahan.

"Walau udah lama banget gak pernah ketemu, tapi sedih banget pas tahu sahabat masa kecil sudah meninggal dunia, padahal kemarin masih mendoakan kesembuhan. Semoga Joanna @joannaalexandra dan anak-anak serta keluarga om Sarido dan tante Lila, Andru dan Icha, semua diberi ketabahan hati," sambungnya.

 

Covid-19

6 Potret Kenangan Raditya Oloan dan Keluarga, Penuh Kehangatan
Raditya Oloan dan Keluarga (Sumber: Instagram/radityaoloan)

Terakhir, dari meninggalnya Raditya Oloan ini, Emil Dardak mengajak masyarakat untuk selalu waspada akan adanya virus Covid-19.

"Radit kena badai autoimun (cytokin storm) yang terjadi pada kasus2 tertentu Covid19, dan walaupun sudah negatif Covid19 ternyata dampaknya ke organ masih ada. Covid19 is real! Semoga kita semua senantiasa dilindungi sang Maha Pencipta," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya