Putri Delina Enggan Bertemu Teddy Pardiyana Saat Jenguk Adik Tirinya

Jenguk adik titinya, Putri Delina enggan bertemu Teddy Pardiyana.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 11 Agu 2021, 19:30 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2021, 19:30 WIB
Gaya Rizky Febian dan Putri Delina Pakai Baju Warna Senada, Kompak
Gaya penampilan Rizky Febian dan Putri Delina dengan pakaian hitam ini menambah kesan elegan bagi keduanya. Anak dari Sule tersebut terlihat begitu keren. Warna hitam terlihat sangat pas dikenakan keduanya sehingga banyak netizen terpukau melihat mereka. (Liputan6.com/IG/@putridelinaa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Putri Delina selalu meluangkan waktu untuk bertemu adik tirinya, Bintang, buah pernikahan mendiang Lina Jubaedah dengan Teddy Pardiyana. Apalagi bila ada urusan pekerjaan di Bandung, Jawa Barat, anak komedian Sule berupaya menemui Bintang.

Tak hanya dirinya, Rizky Febian melakukan hal yang sama sebagai tanda sayang buat adik yang kini menjadi piatu semenjak kepergian ibunya.

"Setiap kami ke Bandung, Putri sama Iki jenguk. Atau ketemuan di mana," ujar Putri Delina ditemui di Kawasan Kapten P. Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Kondisi Bintang

Gaya Rizky Febian dan Putri Delina Pakai Baju Warna Senada, Kompak
Potret kompak Rizky Febian dan Putri Delina memang kerap dipamerkan di Instagram. Seperti memakai outfit kekinian dengan dasar baju warna putih membuat keduanya terlihat begitu keren. Kerennya anak Sule ini membuat mereka banjir pujian netizen. (Liputan6.com/IG/@putridelinaa)... Selengkapnya

Putri Delina mengungkapkan, Bintang dalam kondisi baik-baik saja. Saat ini ia dalam pengasuhan saudaranya dan bukan dengan Teddy. "Alhamdulillah (Bintang) baik-baik saja. Katanya sih sekarang ada di Om Indra," ujar Putri Delina.

Enggan Bertemu

Putri Delina. (Foto: Instagram @putridelinaa)
Putri Delina. (Foto: Instagram @putridelinaa)... Selengkapnya

Meski selalu menyempatkan waktu bertemu adik tiri, Putri Delina enggan bertemu Teddy. Apalagi masalah hukum soal harta warisan belum selesai. "Untuk sekarang sepertinya enggak dulu, karena Putri biar masalahnya selesai dulu saja," jelas Putri.

Kasus dengan Teddy

7 Potret Kebersamaan Rizky Febian dan Putri Delina, Kakak Adik yang Kompak
Rizky Febian dan Putri Delina (Sumber: Instagram/rizkyfbian)... Selengkapnya

Diketahui Rizky Febian resmi melaporkan Teddy Pardiyana ke Polda Jawa Barat pada 20 Maret 2021 karena Teddy Pardiyana tak mengembalikan 12 aset miliknya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya