Jonathan Frizzy Tangkis Isu Foto KDRT Dhena Devanka Hasil Editan, Akui 5 Tahun Terakhir Kerap Ribut

Jonathan Frizzy buka kartu soal rumah tangganya. Ia mengaku konflik dengan Dhena Devanka memercik sejak lima tahun silam.

oleh Wayan Diananto diperbarui 06 Okt 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 06 Okt 2021, 16:00 WIB
Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka.
Dhena Devanka menggugat cerai Jonathan Frizzy pada Agustus 2021. (Foto: Instagram @ijonkfrizzy)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Jonathan Frizzy buka suara soal dugaan perselingkuhan dan KDRT yang menyertai konflik rumah tangganya. Selama ini ia memilih bungkam karena tak ingin berita rumah tangganya meliar dan didengar anak-anak.

Bintang film Pocong Setan Jompo kemudian menjelaskan kapan persisnya rumah tangga mereka diterpa konflik. Menurutnya, benih-benih huru-hara sudah ada sejak bertahun silam, sebelum 2018.

Tiga anak yang lahir tak serta merta mampu meredam konflik sang aktor dengan Dhena Devanka. Melansir dari video konferensi pers yang diunggah kanal YouTube Cumi-cumi, Rabu (6/10/2021), Ijonk mengaku lelah dicurigai.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Sejak Lama Banget

Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka.
Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka. (Sumber: Instagram/ijonkfrizzy)... Selengkapnya

“Sebenarnya rumah tangga kami itu sudah tidak harmonis sejak lama banget, jauh dari sebelum 2018. Anak kami lahir itu sudah sering cekcok juga karena pada saat kita lagi mau program anak enggak jadi, Dhena-nya suka labil segala macam,” akunya.

Daripada meruncing dan saling menyakiti, Jonathan Frizzy membuka kemungkinan untuk berpisah baik-baik. Anak-anak diasuh bersama meski pasutri ini nanti berstatus mantan.

Rumah Masih Cicilan

Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka.
Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka. (Sumber: Instagram/ijonkfrizzy)... Selengkapnya

“Semoga nanti saya dan Dhena bisa menjadi orangtua yang baik buat anak-anak karena saya juga banting tulang membiayai anak-anak, beserta rumah segala macam. Rumah masih cicilan,” Jonathan Frizzy berharap.

Karena rumah masih nyicil, Jonathan Frizzy rajin mengambil tawaran syuting sinetron harian, rela pulang malam bahkan dini hari asalkan rezeki lancar. Apes, belakangan situasi rumah tangga memanas.

Saya Harus Kerja Keras

Jonathan Frizzy.
Jonathan Frizzy dilaporkan istri terkait dugaan KDRT. (Foto: Instagram @ijonkfrizzy)... Selengkapnya

“Saya juga harus kerja keras. Bagaimana mau kerja keras kalau dicurigai terus,” ucap bintang sinetron Cinta Yang Hilang seraya tak habis pikir saat dituding selingkuh dengan cewek lain.

“Yang diduga perselingkuhan itu kapan? Kan saya sudah bilang, sebenarnya sudah tidak harmonis jauh sebelum lima tahun ke belakang,” Jonathan Frizzy meluruskan lalu menanggapi isu foto KDRT yang disebar Benny Simanjuntak adalah hasil editan. 

Seolah Saya Marah

Dhena Devanka. (Foto: Instagram @dhenafrizzy)
Dhena Devanka. (Foto: Instagram @dhenafrizzy)... Selengkapnya

Sang pengacara lantas memutar video perempuan diduga Dhena Devanka menendang pasangannya. “Kita clear-kan ini bukan editan. Jadi kita tegaskan itu bukan editan ya. Clear, ya?” ujarnya.

Terkait chat berisi kata-kata kasar, Jonathan Frizzy bilang, “Kan dari sisi Dhena-nya nunjukin chat dia seolah-olah saya marah-marah, kan sebelum-sebelumnya belum tahu apa isinya, apa pemicunya. Ada sebab dan akibat.”

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya