Ria Ricis dan Teuku Ryan Diharapkan Hadir saat Bimbingan Pranikah

Jelang pernikahan, Ria Ricis dan Teuku Ryan diharapkan hadir saat bimbingan pranikah di KUA Kebayoran Lama.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 29 Okt 2021, 19:30 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2021, 19:30 WIB
Ria Ricis
Jelang pernikahan, Ria Ricis dan Teuku Ryan diharapkan hadir saat bimbingan pranikah di KUA Kebayoran Lama. (Instagram/ryanricis.id)

Liputan6.com, Jakarta - Ria Ricis dan Teuku Ryan telah merampungkan berkas pernikahan mereka di Kantor Urusan Agama Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (29/10/2021).

Rencananya, kedua sejoli tersebut akan melangsungkan ijab kabul pada 12 November 2021 di hotel InterContinental Jakarta Selatan.

Namun jelang pernikahannya, pemilik nama asli Ria Yunita dan Teuku Ryan diharapkan hadir untuk menjalani bimbingan pranikah pada 1 November 2021.

"Ada bimbingan langsung, mereka privat berdua karena di Covid ini kita untuk bimbingan enggak banyak tatap muka biasanya," kata kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, H. Madari di kantornya Jumat (29/10/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Pandemi

Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Ria Ricis dan Teuku Ryan akan menikah. (Foto: Fandy Photograophy dari Instagram @riaricis1795)

Biasanya setiap calon pengantin akan dikumpulkan jelang pernikahan mereka. Mengingat saat ini masih pandemi, hal itu dibatasi.

"Karena di situasi Covid ini kita untuk bimbingan nggak banyak tatap muka. Biasanya kan dikumpulkan calon pengantin, pas Covid ini kita belum melaksanakan, masih terbatas lah," imbuh H Madari.

Pemeriksaan Berkas

8 Detail Penampilan Ria Ricis saat Dilamaran Teuku Ryan, Menawan
Ria Ricis dan Teuku Ryan (sumber: Kapanlagi.com/Bayu Herdianto)

Selain bimbingan pranikah, KUA juga akan memeriksa secara langsung berkas pernikahan dihadapan calon pengantin dan kesiapan mereka dalam membina rumah tangga.

"Jadi nanti kami panggil mereka, calon pengantin untuk melakukan pemeriksaan, semua diperiksa, status kedua orangtua, wali dan sebagainya," kata H Madari melanjutkan.

Prosedur Pernikahan

Ria Ricis
[Foto: Instagram Ria Ricis]

Madari mengatakan setiap calon pengantin wajib mengikuti prosedur yang telah ditetapkan KUA jelang pernikahan mereka.

"Saya minta Senin karena waktunya makin dekat. Makin sibuk kan pengantin pikiran ke hari H, karena ini prosedur harus dipenuhi," ucap H Madari.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya